Ngos-ngosan Lawan Myanmar, Pelatih Malaysia Akui Permainannya Tak Cantik

Pelatih malaysia akui permainan anak asuhnya tak begitu cantik saat melawan Myamnar.

Gagah Radhitya Widiaseno | BolaTimes.com
Kamis, 22 Desember 2022 | 10:15 WIB
Pelatih Malaysia, Kim Pan-gon. (AFP/Jung Yeon-je)

Pelatih Malaysia, Kim Pan-gon. (AFP/Jung Yeon-je)

Gol.bolatimes.com - Pelatih Malaysia, Kim Pan-gon mengakui kalau anak asuhnya tak memperlihatkan permainan cantik saat melawan Myanmar.

Seperti diketahui, Malaysia harus ngos-ngosan saat melawan Myanmar. Skuad Harimau Malaya hanya bisa menang 1-0 pada laga yang digelar di Thuwunna Stadium, Yangon, Rabu (21/12/2022).

Gol tunggal dilesakkan Faisal Halim pada menit ke-52. Usai pertandingan tersebut, Kim menyebut kalau pertandingan tersebut sangat berat.

Baca Juga: Profil Salt Bae, Koki yang Dikecam karena Ikut Angkat Trofi Piala Dunia 2022

Permainan Timnas Malaysia sendiri pun dikritik oleh netizen dari Negeri Jiran tersebut. Safawi Rasid dkk dirasa tidak dapat menunjukan keserasian yang sempurna demi meraih hasil yang lebih baik.

Malaysia tundukkan Myanmar di Piala AFF 2022 (instagram/affmitsubishielectriccup)
Malaysia tundukkan Myanmar di Piala AFF 2022 (instagram/affmitsubishielectriccup)

“Kami sudah tahu jika pertandingan ini akan sangat berat. Karena tidak ada tim yang mau kalah di depan pendukung mereka. Dalam hal performa pada pertandingan, mungkin permainan kami tidak indah. Tetapi, kami mengendalikan pertandingan,” kata Kim pada laman resmi AFF, Kamis (22/12/2022).

Kim Pan-gon ingin anak ansuhnya lebih atraktif pada pertandingan selanjutnya, yakni melawan Laos. Pertandingan ini akan berlangsung pada Sabtu (24/12/2022).

Baca Juga: 5 Negara Paling Produktif dalam Sejarah Piala Dunia, Nomor Satu Sudah Lima Kali Juara

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Dua pemain naturalisasi Timnas Indonesia punya jalan berbeda.

indonesia | 14:20 WIB

Inilah hasil drawing babak pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

indonesia | 13:59 WIB

Ian Maatsen bawa Chelsea menang telak.

indonesia | 11:13 WIB

Penyerang Timnas Putri Indonesia U-19 ingin skuadnya lakukan ini.

indonesia | 15:06 WIB

Striker jebolan Garuda Select disanjung mantan pelatih Timnas Indonesia.

indonesia | 13:23 WIB

Anak asuh Shin Tae-yong di Timnas Indonesia U-20 dilepas oleh klubnya di Eropa

indonesia | 09:07 WIB

Thomas Doll menilai ada sejumlah pemain Indonesia yang layak bermain di Liga Jerman

indonesia | 08:17 WIB

Bima Sakti tidak baper usai disindir netizen dengan sebutan pelatih tarkam.

indonesia | 20:45 WIB
Tampilkan lebih banyak