Siap Tempur, Jordi Amat Ungkap 'Modal Bagus' Timnas Indonesia Lawan Thailand

Jordi Amat pede lawan Thailand.

Rabu, 28 Desember 2022 | 11:38 WIB
Jordi Amat saat menjalani debut bersama Timnas Indonesia di Piala AFF 2022 (Instagram/jordiamat5)

Jordi Amat saat menjalani debut bersama Timnas Indonesia di Piala AFF 2022 (Instagram/jordiamat5)

Gol.bolatimes.com - Pemain naturalisasi Jordi Amat memastikan Timnas Indonesia siap tempur lawan Thailand di Grup A Piala AFF 2022 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Kamis (29/12/2022).

Jordi Amat mengungkapkan 'modal bagus' Timnas Indonesia lawan Thailand. Salah satunya, ia menyebut Skuad Garuda sedang dalam kepercayaan diri tinggi/

Tentu tidak akan mudah karena tim Gajah Perang --julukan Thailand-- adalah juara bertahan. Mereka adalah pesaing skuad Garuda di Piala AFF ini.

Thailand dan Timnas Indonesia sedang memimpin klasemen Grup A. Kedua tim sama-sama mengumpulkan 6 poin dari dua laga, tapi Thailand unggul selisih gol.

Oleh sebab itu, laga ini menjadi penting. Jordi Amat mengaku bakal berusaha sekeras mungkin supaya tim Merah Putih bisa mengalahkan Thailand untuk menjadi jawara Grup A.

"Saya pikir semua pemain sangat siap untuk menghadapi Thailand. Ini adalah laga penting untuk kami karena mungkin kami akan finis di posisi pertama di grup. Jadi kita lihat nanti," kata Jordi Amat kepada awak media, Selasa (27/12/2022).

Timnas Indonesia memang sangat serius bisa mengalahkan Thailand. Bahkan, mereka langsung berlatih setibanya di Jakarta usai away ke Malaysia melawan Brunei Darussalam. Tiba di Jakarta, Selasa sore, para pemain langsung berlatih di komplek SUGBK, Senayan.

"Kami berlatih di Jakarta, tim sudah siap. Kami kembali setelah mendapatkan hasil yang bagus melawan Brunei. Jadi kepercayaan diri tim sedang tinggi," tambahnya.

"Pelatih memberikan istirahat untuk beberapa pemain, jadi kita akan lebih fresh," pungkas pemain Johor Darul Ta'zim tersebut.

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Dua pemain naturalisasi Timnas Indonesia punya jalan berbeda.

indonesia | 14:20 WIB

Inilah hasil drawing babak pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

indonesia | 13:59 WIB

Ian Maatsen bawa Chelsea menang telak.

indonesia | 11:13 WIB

Penyerang Timnas Putri Indonesia U-19 ingin skuadnya lakukan ini.

indonesia | 15:06 WIB

Striker jebolan Garuda Select disanjung mantan pelatih Timnas Indonesia.

indonesia | 13:23 WIB

Anak asuh Shin Tae-yong di Timnas Indonesia U-20 dilepas oleh klubnya di Eropa

indonesia | 09:07 WIB

Thomas Doll menilai ada sejumlah pemain Indonesia yang layak bermain di Liga Jerman

indonesia | 08:17 WIB

Bima Sakti tidak baper usai disindir netizen dengan sebutan pelatih tarkam.

indonesia | 20:45 WIB
Tampilkan lebih banyak