Tak Cuma Striker yang Harus Cetak Gol, Shin Tae-yong Tuntut Pemainnya Tampil Maksimal Lawan Thailand

Shin Tae-yong tak pusingkan siapa yang akan mencetak gol.

Arif Budi Setyanto | BolaTimes.com
Kamis, 29 Desember 2022 | 07:58 WIB
Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong bersiap memimpin sesi latihan jelang Piala AFF 2022 bersama Timnas Indonesia di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa (20/12/2022). ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja/aww.

Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong bersiap memimpin sesi latihan jelang Piala AFF 2022 bersama Timnas Indonesia di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa (20/12/2022). ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja/aww.

Gol.bolatimes.com - Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong menuntut pemainnya untuk tampil maksimal kala menghadapi Thailand dalam laga lanjutan grup A Piala AFF 2022, Kamis (29/12/2022).

Timnas Indonesia sejauh ini sudah mencetak sembilan gol dari dua laga Piala AFF 2022. Akan tetapi, striker skuad Garuda baru menyumbangkan dua gol.

Adalah Ilija Spasojevic dan Ramadhan Sananta yang sama-sama menorehkan namanya di papan skor ketika tim Merah Putih melumat Brunei Darussalam dengan skor telak 7-0.

Baca Juga: Top Skor Piala AFF 2010 Soroti Insiden Kontroversial di Laga Vietnam vs Malaysia, Sebut Wasit Suruh Main Sepak Bola Dulu

Jelang menghadapi Thailand, Shin Tae-yong menegaskan bahwa tidak penting siapa yang nantinya akan mencetak gol. Ia menekankan pemainnya harus tampil maksimal demi meraih kemenangan.

"Saat ini sema pemain baik dalam pertandingan, apalagi kita sudah mencetak sembilan gol dari dua laga," ucap Shin Tae-yong dalam konferensi pers jelang pertandingan.

Selebrasi Ilija Spasojevic usai cetak gol saat Timnas Indonesia hajar Brunei 7-0 di Piala AFF 2022. (Dok. PSSI)
Selebrasi Ilija Spasojevic usai cetak gol saat Timnas Indonesia hajar Brunei 7-0 di Piala AFF 2022. (Dok. PSSI)

"Tidak terlalu penting jika harus striker yang cetak gol, tapi yang penting semua pemain harus maksimal," imbuh juru taktik asal Korea Selatan ini.

Baca Juga: Profil Azam Azmi, Pemain Malaysia yang Balaskan Dendam Evan Dimas ke Bek Timnas Vietnam

Adapun Shin Tae-yong sendiri memuji dua strikernya Spaso dan Ramadhan Sananta. Keduanya disebut sudah bekerja keras.

"Saat ini Sananta dan Spaso bekerja keras dan pemain yang baik," tegas pelatih berusia 52 tahun ini.

Sementara itu, pertandingan timnas Indonesia vs Thailand ini bakal digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta. Laga ini akan menentukan siapa yang bakal memuncaki klasemen sementara grup A Piala AFF 2022.

Baca Juga: Profil Ryuji Sato, Wasit Kontroversial yang Rugikan Malaysia saat Bersua Vietnam di Piala AFF 2022

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Dua pemain naturalisasi Timnas Indonesia punya jalan berbeda.

indonesia | 14:20 WIB

Inilah hasil drawing babak pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

indonesia | 13:59 WIB

Ian Maatsen bawa Chelsea menang telak.

indonesia | 11:13 WIB

Penyerang Timnas Putri Indonesia U-19 ingin skuadnya lakukan ini.

indonesia | 15:06 WIB

Striker jebolan Garuda Select disanjung mantan pelatih Timnas Indonesia.

indonesia | 13:23 WIB

Anak asuh Shin Tae-yong di Timnas Indonesia U-20 dilepas oleh klubnya di Eropa

indonesia | 09:07 WIB

Thomas Doll menilai ada sejumlah pemain Indonesia yang layak bermain di Liga Jerman

indonesia | 08:17 WIB

Bima Sakti tidak baper usai disindir netizen dengan sebutan pelatih tarkam.

indonesia | 20:45 WIB
Tampilkan lebih banyak