Gol.bolatimes.com - Timnas Indonesia ditahan imbang Thailand di Piala AFF 2022. Netizen justru merasa kasihan dengan Shin Tae-yong.
Skaud Garuda harus puas bermain imbang 1-1 saat berhadapan dengan Thailand di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Kamis (29/12/2022).
Timnas Indonesia unggul lebih dulu pada menit ke-50 melalui tendangan penalti yang dieksekusi Marc Klok, tetapi skuad Gajah Perang mampu membalas 29 menit kemudian lewat Sarach Yooyen.
Baca Juga: Klasemen Terbaru Grup A Piala AFF 2022: Poin Sama, Timnas Indonesia di Bawah Thailand
Hasil imbang ini ternyata membuat beberapa pencinta sepak bola menyorotinya. Tak sedikit dari beberapa netizen Twitter yang justru merasa kasihan dengan pelatih Shin Tae-yong.
"Ya gimana ya? Shin tae yong pusing juga pasti pemainnya pada kek gini," tulis @mmf***.
"Capek kalau jadi coach Shin Tae-yong," timpal @iru****.
Baca Juga: Hasil Piala AFF 2022: Unggul Lebih Dulu, Timnas Indonesia Gagal Menang Lawan 10 Pemain Thailand
"Pak Shin Tae-yong mending resign pak. Tekanan batin ga sehat," cuit @afi****.
"Capek kalau jadi Shin Tae-yong," celetuk @bob***.
Meski meraih hasil imbang, peluang Timnas Indonesia untuk lolos ke semifinal masih cukup terbuka.
Baca Juga: Bus Timnas Thailand Diserang Oknum Suporter, Polisi Turun Tangan
Pasalnya, perolehan poin skuad Garuda dengan Thailand sama yakni tujuh poin. Namun Thailand berada di posisi pertama, sedangkan Timnas Indonesia berada di posisi kedua. Skuad asuhan Shin Tae-yong hanya selisih gol saja.
Timnas Indonesia akan menjalani partai terakhir grup A Piala AFF 2022 melawan Filipina. Pertandingan ini akan digelar pada Senin (2/1/2023) di Rizal Memorial Stadium, Filipina.