Hasil Piala FA: Elkan Baggott Tak Main, Gillingham FC Dibungkam Leicester City

Elkan Baggot cuma jadi penonton, Gillingham FC takluk ditangan Leicester City.

Husna Rahmayunita | BolaTimes.com
Minggu, 08 Januari 2023 | 07:09 WIB
Elkan Baggott merayakan kemenangan bersama pemain Gillingham FC. (dok.Gillingham FC)

Elkan Baggott merayakan kemenangan bersama pemain Gillingham FC. (dok.Gillingham FC)

Gol.bolatimes.com - Hasil Piala FA 2022/2023 semalam, klub Elkan Baggott Gillingham FC ditumbangkan Leicester City dengan skor tipis 0-1, Sabtu (7/1/2023) malam.

Gillingham FC menerima kekalahan ketika menjamu Leicester City di Stadion Priestfield, Sabtu malam di putaran ketiga Piala FA 2022/2023.

Dalam pertandingan tersebut, Elkan Baggott tak masuk daftar line up The Gills pilihan pelatih Neil Harris. Bek Timnas Indonesia itu cuma jadi penonton lantaran cedera yang dialami beberapa waktu lalu.

Elkan Baggott tak dimainkan saat menghadapi Jamie Verdy dan kawan-kawan. Gillingham FC pun gagal meraih kemenangan di kandang sendiri.

Sekilas mengenai pertandingan, sejatinya Gillingham FC berhasil mengimbangi permainan Leicester City di babak pertama setelah kedua tim seri dengan skor kacamata hingga turun minum.

Namun, di babak kedua The Gills  justru kebobolan. Tepatnya pada menit ke-56, Kelechi Iheanacho behasil melesakkan gol ke gawang Jack Turner setelah memanfaatkan umpan Jamie Vardy.

Itu sekaligus menjadi gol satu-satunya yang tercipta pada pertandingan Gillingham FC versus Leicester City di Piala FA semalam.

Hasil tersebut mengantarkan pasukan Brendan Rodgers ke putaran empat Piala FA. Sebaliknya, klub Elkan Baggott, Gillingham FC harus memupuskan harapan di Piala FA dan kini fokus ke League Two.

Selanjutnya, Gillingham FC dijadwalkan berhadapan dengan Hartlepool United di lanjutan League Two di Stadion Priestfield, Sabtu (14/1/2023).

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Dua pemain naturalisasi Timnas Indonesia punya jalan berbeda.

indonesia | 14:20 WIB

Inilah hasil drawing babak pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

indonesia | 13:59 WIB

Ian Maatsen bawa Chelsea menang telak.

indonesia | 11:13 WIB

Penyerang Timnas Putri Indonesia U-19 ingin skuadnya lakukan ini.

indonesia | 15:06 WIB

Striker jebolan Garuda Select disanjung mantan pelatih Timnas Indonesia.

indonesia | 13:23 WIB

Anak asuh Shin Tae-yong di Timnas Indonesia U-20 dilepas oleh klubnya di Eropa

indonesia | 09:07 WIB

Thomas Doll menilai ada sejumlah pemain Indonesia yang layak bermain di Liga Jerman

indonesia | 08:17 WIB

Bima Sakti tidak baper usai disindir netizen dengan sebutan pelatih tarkam.

indonesia | 20:45 WIB
Tampilkan lebih banyak