Gol.bolatimes.com - Malaysia harus gigit jari di semifinal leg kedua Piala AFF 2022. Harimau Malaya kalah telak dari Thailand dengan skor 0-3 pada Selasa (10/1/2023).
Thailand berhasil membalikkan agregat gol di semifinal leg kedua Piala AFF 2022. Sebelumnya tim Gajah Perang kalah 0-1 ketika bertandang ke Malaysia.
Kini skuad asuhan Mano Polking bisa membalaskan kekalahannya. Tim berjuluk Changsuek ini menang dengan skor 3-0 lewat gol Teerasil Dangda, Bordin Phala, dan Adisak Kraisorn.
Baca Juga: Marc Klok Gagal Bawa Timnas Indonesia Melaju ke Final Piala AFF 2022, Pemain Filipina Turut Bersuara
Berkat kemenangan ini, Theerathon Bunmathan dkk lolos ke final karena unggul agregat 3-1 dari Malaysia.
Setelah pertandingan Thailand juga diakui sebagai tim terbaik di Asia Tenggara. Ronaldo Malaysia yang bernama Fasial Halim menyebutkan tim Gajah Perang memang beda level ketimbang Harimau Malaya.
"Kami sudah mencoba mengatasi Thailand. Kami mengetahui ini adalah tugas yang sulit untuk melawan Thailand di rumah sendiri, ternyata mereka adalah pasukan yang lebih baik," ucap Faisal Halim dikutip dari Stadium Astro, Rabu (11/1/2023).
Baca Juga: 3 Fakta Menarik Kemenangan Vietnam Lawan Timnas Indonesia, Nomor 1 Paling Disorot
Meski gugur di semifinal. Faisal sendiri mengaku bangga dengan tim yang dibentuk oleh Kim Pan-gon untuk Piala AFF 2022 kali ini. Sebab, tim ini mampu membungkam kritikan berbagai pihak.
Pasalnya sebelumnya Malaysia dipandang remeh karena tidak diperkuat pemain terbaiknya. Walau begitu, Harimau Malaya akhirnya bisa lolos ke semifinal.
Bahkan tim asuhan Kim Pan-gon bisa menumbangkan Thailand dengan skor 0-1. Akan tetapi, perbedaan level masih terasa sehingga Harimau Malaya tak bisa mengimbangi tim Gajah Perang.
Baca Juga: Rekor Apik Timnas Indonesia di Semifinal Piala AFF Kini Ternodai dengan Kegagalan di Edisi 2022
"Lolos ke semifinal merupakan sesuatu yang di luar jangkauan. Namun, inilah sepak bola. Kami perlu tahu dengan kekalahan ini serta lawan berada di tipe yang berbeda," tegasnya.
Sementara itu, Thailand yang lolos ke babak final nantinya akan berjumpa dengan Vietnam yang berhasil menyingkirkan timnas Indonesia.
Baca Juga: Park Hang-seo Beri Contoh ke Shin Tae-yong usai Vietnam Kalahkan Timnas Indonesia di Piala AFF 2022