Cerita JM 1 yang Suka Persib tapi Cinta Mati kepada Persija

"Persib Bandung adalah klub yang bagus dan terbaik di Indonesia, saya suka Persib"

Galih Prasetyo | BolaTimes.com
Rabu, 11 Januari 2023 | 13:15 WIB
Potret Terbaru Gugun Gondrong (YouTube/Rico Ceper)

Potret Terbaru Gugun Gondrong (YouTube/Rico Ceper)

Gol.bolatimes.com - Ialah Diza Rasyid Ali, manajer Persija yang pertama kali mencetuskan berdirinya kelompok suporter untuk mendukung Persija Jakarta dan sekarang kita kenal dengan sebutan nama The Jakmania

Ide Diza mendapat dukungan penuh dari Gubernur DKI Jakarta kala itu Sutiyoso atau yang akrab disapa Bang Yos.  “Saya ingin Jakarta memiliki tim yang membanggakan warganya,” kata Bang Yos saat itu. 

Ide brilian Diza ini kemudian direalisasikan secara konkrit oleh humas Persija saat itu, Edi Supatmo. 

Baca Juga: Jelang Persib vs Persija, Dulu Bobotoh Geulis Asal Jepang Bersaing dengan Jak Angel Cantik dari Polandia

Edi jugalah yang berhasil menciptakan logo Persija yang sekarang sangat beken, sebuah tangan dengan jari berbentuk huruf J. Ini adalah simbol dan jati diri untuk Jakmania. 

Berdirinya kelompok suporter Jakmania pada awalnya hanya diikuti oleh 100 orang saja, pengurusnya pun hanya 40 orang. 

Hebatnya dengan 40 orang pengurus ini mereka mampu menemukan ide lebih gila dan brilian untuk bisa menambah jumlah anggota mereka. Konon kampanye penambahan jumlah anggota Jakmania dilakukan 40 pengurus pelopor Jakmania. 

Baca Juga: Viral, Video Jakmania Larang Polisi Tembakan Gas Air Mata ke Suporter Bali United

Keaktifan dan kemampuan para pengurus pelopor ini tentu tak lepas dari peran seseorang yang menjadi ketuanya. 

Ketua pengurus pertama Jakmania itu bernomor anggotakan JM 400001 12 97. Nomor anggota JM 01 atas nama M.Gunawan Hendromartono SS atau yang kita kenal dengan sapaan akrab Gugun Gondrong

Gugun Gondrong bagi seorang Jakmania bukanlah semata seorang public figure semata, ia bersama Tauhid Indrasjarief atau yang dikenal dengan sapaan Bung Ferry adalah orang didepan layar yang sangat berperan besar di awal-awal berdirinya Jakmania. 

Baca Juga: Soal The Jakmania 'Away' ke Bandung, PT LIB Serahkan Kuota ke Panpel Persib

Mengapa Gugun begitu spesial dan mengapa juga ia yang dipilih untuk jadi ketua pertama Jakmania? 

Dikutip dari fourfourtwo.com, Bung Ferry meminta Gugun Gondrong untuk ikut gabung mendirikan Jakmania karena sosoknya yang artis ibukota dan menurut Bung Ferry sendiri ia sering melihat Gugun menonton langsung Persija saat main di Stadion Lebak Bulus. 

Saat deklarasi pengurus pertama itu, suara yang hadir secara aklamasi memilih Gugun sebagai ketua pertama. 

Baca Juga: Ismed Sofyan Pamit Undur Diri dari Persija Jakarta, Beri Pesan Menyentuh untuk The Jakmania

Kecintaan Gugun pada Persija jangan ditanyakan lagi. Gugun banyak melakukan terobosan besar di awal kepengurusan Jakmania. Salah satunya soal keanggotan Jakmania. 

Sebagai seorang public figure, Gugun memikiki akses dan kesempatan besar untuk mempromosikan dan memperkenalkan Jakmania ke seluruh warga Jakarta. 

“Puncaknya di Liga Indonesia VII. Sampai 12.000 anggota baru yang mendaftar dalam waktu setengah musim,” kata Bung Ferry.

Meski memiliki kecintaan dan kerja keras untuk membangun Jakmania, Gugun ternyata memiliki kesukaan pada klub yang kekinian dianggap rival Persija, Persib Bandung.  

Dikutip dari bobotohpoe-singapore.co.id, Gugun Gondrong secara fair mengakui bahwa Persib memiliki karakter permainan yang bagus. 

"Persib Bandung adalah klub yang bagus dan terbaik di Indonesia, saya suka Persib" ucap Gugun dengan nada terbata-bata pada 2018. 

Gugun Gondorong sendiri pada 2008 lalu divonis alami tumor di otak bagian kiri depan dan pengumpalan cairan otak yang menekan batang otak. 

Di hati para Jakmania dan suporter Indonesia lainnya, Gugun tetaplah jadi sosok pelopor dan ketua yang selalu dicintai.

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Dua pemain naturalisasi Timnas Indonesia punya jalan berbeda.

indonesia | 14:20 WIB

Inilah hasil drawing babak pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

indonesia | 13:59 WIB

Ian Maatsen bawa Chelsea menang telak.

indonesia | 11:13 WIB

Penyerang Timnas Putri Indonesia U-19 ingin skuadnya lakukan ini.

indonesia | 15:06 WIB

Striker jebolan Garuda Select disanjung mantan pelatih Timnas Indonesia.

indonesia | 13:23 WIB

Anak asuh Shin Tae-yong di Timnas Indonesia U-20 dilepas oleh klubnya di Eropa

indonesia | 09:07 WIB

Thomas Doll menilai ada sejumlah pemain Indonesia yang layak bermain di Liga Jerman

indonesia | 08:17 WIB

Bima Sakti tidak baper usai disindir netizen dengan sebutan pelatih tarkam.

indonesia | 20:45 WIB
Tampilkan lebih banyak