Striker Berdarah Indonesia Adrian Wibowo Berpeluang Tampil di Piala Dunia Bersama Amerika Serikat

Pemain berdarah Indonesia, Adrian Wibowo dipanggil untuk ikuti TC bersama Timnas Amerika Serikat.

Galih Prasetyo | BolaTimes.com
Kamis, 12 Januari 2023 | 13:35 WIB
Pemain berdarah Indonesia, Adrian Wibowo (@adrian_wibowo._17)

Pemain berdarah Indonesia, Adrian Wibowo (@adrian_wibowo._17)

Gol.bolatimes.com - Striker muda berdarah Indonesia, Adrian Wibowo masuk dipanggil untuk mengikuti pemusatan latihan (TC) timnas Amerika Serikat U-17 jelang Piala Concacaf U-17 pada Februari 2023 di Guatemala. 

Adrian Wibowo masuk diantara 23 pemain yang dipanggil oleh pelatih Amerika Serikat U-17, Gonzalo Segares untuk mengikuti TC yang berlangsung di Fort Lauderdale, Florid Amerika Serikat. 

Rencananya TC Timnas Amerikat Serikat U-17 akan berlangsung dari 5-13 Januari 2023. Mengutip dari ussoccer.com, Adrian Wibowo menjadi wakil dari LAFC bersama rekannya, Christian Diaz. 

Baca Juga: Pemain Berdarah Indonesia Ini Lebih Gacor Dibanding Rafael Struick, PSSI Gak Minat Naturalisasi?

Tim Amerika Serikat U-17 mengusung target maksimal di Piala Concacaf U-17 di Guatelama. Empat tim dari Piala Concacaf akan menjadi wakil di Piala Dunia U-17 2023 di Peru. 

Bulan Mei 2022, Adrian Wibowo mendapat kesempatan bermain untuk tim U-17 Amerika Serikat melawan Belgia. Pada laga itu, Adrian mencetak satu dari tiga gol kemenangan Amerika Serikat.

Aksi Adrian diunggah akun resmi timnas Amerika Serikat usia muda @USYNT.

Baca Juga: Satu Tim dengan Gianluigi Buffon, Pemain Berdarah Indonesia: Dia Sosok Raja!

Gol itu dicetak Adrian pada menit ke-18. Mendapat umpan dari rekannya, Adrian yang mengguunakan nomor punggung 15 lepaskan sepakan terukur yang tak bisa diantisipasi kiper Belgia.

Pertandingan yang dilakoni Adrian sendiri merupakan kompetisi bernama UEFA Development Tournament. Mengutip dari pemberitaan topdrawersoccer, Adrian pada laga itu hampir saja mencetak gol keduanya.

"Wibowo nyaris menambah golnya beberapa detik sebelum bubar, sayang sepakan setengah volinya hanya menyamping dari gawang Belgia,"

Baca Juga: 3 Pemain Berdarah Indonesia yang Bela Negara Lain di Piala AFF 2022

Sementara itu salah satu akun Twitter @FT_IDN mengkonfirimasi bahwa ayah dari Adrian ialah orang Indonesia. "His father from Indonesia," tulis akun tersebut.

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Dua pemain naturalisasi Timnas Indonesia punya jalan berbeda.

indonesia | 14:20 WIB

Inilah hasil drawing babak pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

indonesia | 13:59 WIB

Ian Maatsen bawa Chelsea menang telak.

indonesia | 11:13 WIB

Penyerang Timnas Putri Indonesia U-19 ingin skuadnya lakukan ini.

indonesia | 15:06 WIB

Striker jebolan Garuda Select disanjung mantan pelatih Timnas Indonesia.

indonesia | 13:23 WIB

Anak asuh Shin Tae-yong di Timnas Indonesia U-20 dilepas oleh klubnya di Eropa

indonesia | 09:07 WIB

Thomas Doll menilai ada sejumlah pemain Indonesia yang layak bermain di Liga Jerman

indonesia | 08:17 WIB

Bima Sakti tidak baper usai disindir netizen dengan sebutan pelatih tarkam.

indonesia | 20:45 WIB
Tampilkan lebih banyak