Ratu Tisha Ajukan Diri jadi Wakil Ketum PSSI, Masa Depan Shin Tae-yong Bersama Timnas Indonesia Aman?

Ratu Tisha bisa bikin Shin Tae-yong bertahan menjadi pelatih Timnas Indonesia?

Gagah Radhitya Widiaseno | BolaTimes.com
Minggu, 15 Januari 2023 | 15:30 WIB
Sekretaris Jenderal PSSI Ratu Tisha Destria. (Suara.com/Adie Prasetyo).

Sekretaris Jenderal PSSI Ratu Tisha Destria. (Suara.com/Adie Prasetyo).

Gol.bolatimes.com - Ratu Tisha akhirnya resmi mengajukan diri menjadi wakil Ketum PSSI. Apakah ini sinyal positif masa daepan Shin Tae-yong bersama Timnas Indonesia?

Ratu Tisha sendiri datang ke kantor PSSI pada Minggu (15/1/2023) sekitar pukul 11.45 WIB. Ia tak sendirian melainkan bersama dengan pendukungnya seperti Asprov Banten, Asprov Maluku, klub Perserang Serang, PSIM Yogyakarta, dan Sulut United.

"Alhamdulillah tadi saya mengembalikkan formulir kesediaan dicalonkan sebagai wakil ketua umum PSSI. Saya datang bersama perwkailan yang mengusulkan saya ada Asprov Banten, Perserang, dan PSIM," kata Ratu Tisha usai mengembalikan berkas.

Baca Juga: Link Live Streaming Persija Jakarta vs Bali United di BRI Liga 1, Kick Off 15.30 WIB

Ia pun tak lupa meminta doa dan dukungannya agar dirinya bisa menjadi wakil Ketum PSSI periode 2023-2027.

"Mohon doa dan dukungannya. Selayaknya ini menjadi selama kurang lebih 20 tahun saya tekuni. Bagi saya sepak bola itu pengabdian," terang Tisha yang juga sempat menjabat sebagai Wakil Presiden AFF periode 2019-2023,

"Mungkin ini momen haru buat saya ketika memutuskan mengabdi dan bekerja di bidang yang saya cintai yaitu sepak bola," pungkasnya.

Baca Juga: Erick Thohir Resmi Calonkan Diri jadi Ketum PSSI, Pemain Argentina Berikan Tanggapan Tak Terduga

Kembalinya Ratu Tisha ini apakah mampu membuat masa depan Shin Tae-yong aman bersama Timnas Indonesia?

Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-Yong [Foto: ANTARA]
Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-Yong [Foto: ANTARA]

Menilik dari masa lalu, Ratu Tisha memiliki andil membujuk Shin Tae-yong untuk menjadi pelatih TImnas Indonesia.

Ketika itu, Ratu Tisha menjabat sebagai Sekretaris Jenderal (Sekjen) PSSI periode 2017-2020. Salah satu kerja nyata yang ia lakukan adalah dengan mendatangkan Shin Tae-yong.

Baca Juga: Klarifikasi PT LIB Soal Penghentian Liga 2 2022-23, Ada Bukti 16 Klub Bersedia Kompetisi Ditunda

Tak mudah untuk mendapatkan persetujuan pelatih asal Korea Selatan tersebut. Ratu Tisha terus membujuknya sejak 2018. Perempuan 36 tahun tersebut sampai melakukan segala cara agar bisa berkomunikasi langsung dengan mantan pelatih Timnas Korea Selatan pada Piala Dunia 2018.

Bisa dibilang, cara yang dilakukan Ratu Tisha cukup memaksa hingga akhirnya Shin Tae-yong mau memenuhi keinginannya. Setelah itu, Shin Tae-yong bertemu dengan Ketum PSSI, Sekjen, dan Exco secara diam-diam di Malaysia.

Dan akhirnya, Shin Tae-yong menerima ajakan Ratu Tisha untuk menjadi pelatih Timnas Indonesia usai pertemuan dengan Ketum PSSI dan jajarannya.

Nah, dengan hadirnya kembali Ratu Tisha di PSSI ini, mampukah membuat Shin Tae-yong bertahan di Timnas Indonesia nantinya?

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Dua pemain naturalisasi Timnas Indonesia punya jalan berbeda.

indonesia | 14:20 WIB

Inilah hasil drawing babak pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

indonesia | 13:59 WIB

Ian Maatsen bawa Chelsea menang telak.

indonesia | 11:13 WIB

Penyerang Timnas Putri Indonesia U-19 ingin skuadnya lakukan ini.

indonesia | 15:06 WIB

Striker jebolan Garuda Select disanjung mantan pelatih Timnas Indonesia.

indonesia | 13:23 WIB

Anak asuh Shin Tae-yong di Timnas Indonesia U-20 dilepas oleh klubnya di Eropa

indonesia | 09:07 WIB

Thomas Doll menilai ada sejumlah pemain Indonesia yang layak bermain di Liga Jerman

indonesia | 08:17 WIB

Bima Sakti tidak baper usai disindir netizen dengan sebutan pelatih tarkam.

indonesia | 20:45 WIB
Tampilkan lebih banyak