Gol.bolatimes.com - Patrick Vieira memberikan pujian tersendiri kepada Erik ten Hag jelang pertandingan tengan pekan Liga Inggris antara Crystal Palace vs Man United, Kamis (19/1/2023) dinihari WIB.
Menurut Vieira, kedatangan Erik ten Hag ke Old Trafford berdampak besar pada permainan Manchester United. Pelatih asal Belanda itu kata Vieira bisa membuat Man United memiliki apa yang diperlukan untuk menantang gelar Liga Inggris musim ini.
"Ketika Anda melihat beberapa pertandingan mereka, jumlah kemenangan dan seberapa dekat mereka dengan puncak klasemen, saya pikir mereka bisa (berburu gelar)," ucap Vieira seperti dilansir dari thesportreview
Baca Juga: 4 Pemain Paling Ikonik yang Pernah Bela Manchester United dan Real Madrid
"Ini United yang berbeda (dengan musim lalu). Yang penting bagi kami adalah bermain seperti yang kami lakukan saat melawan Chelsea, dengan intensitas dan terapkan displin," tambahnya.
Menurut Vieira, bahwa Palace memiliki keuntungan dengan bermain sebagai tuan rumah. Ia ingin para pemainnya bisa menyadari dan memanfaatkan keuntungan tersebut.
"Di rumah, di depan fans kami, jika kami berhasil memainkan permainan seperti itu, kami akan memiliki lebih banyak peluang untuk meraih kemenangan," ungkap eks pemain Arsenal itu.
Baca Juga: Crystal Palace vs Manchester United, Setan Merah Berpeluang MainkanWout Weghorst
Laga Crystal Palace vs Man United akan berlangsung di Selhurst Park. Di atas kertas, United berpeluang untuk bisa kembali ukir kemenangan.
Sebelum melawan Palace, Man United tidak terkalahkan dalam lima pertandingan terakhir di semua kompetisi, termasuk saat menang 2-1 di derbi Manchester melawan Manchester City akhir pekan lalu.
Sementara Palace, di lima pertandingan terakhir di semua kompetisi hanya mampu meraih kemenangan satu kali yakni saat menang 2-0 atas Bournemouth pada 31 Desember 2022. Selebihnya, anak asuh Patrick Vieira menelan kekalahan.
Baca Juga: Jadwal Bola Malam Ini: Ada Duel AC Milan vs Inter Milan, Manchester United Main