Diminati Madam Pang, Merselino Ferdinan Makin Tajam di Persebaya usai Diasah Shin Tae-yong

Marselino Ferdinan mencetak dua gol saat Persebaya menghadapi Persita Tangerang di BRI Liga 1.

Muhammad Ilham Baktora | BolaTimes.com
Kamis, 19 Januari 2023 | 07:55 WIB
Marselino Ferdinan melakukan selebrasi usai mencetak gol saat Persebaya vs Persita di lanjutan BRI Liga 1 2022/2023, Rabu (18/1/2023). (Instagram/@officialpersebaya)

Marselino Ferdinan melakukan selebrasi usai mencetak gol saat Persebaya vs Persita di lanjutan BRI Liga 1 2022/2023, Rabu (18/1/2023). (Instagram/@officialpersebaya)

Gol.bolatimes.com - Pemain Timnas Indonesia yang diminati Manajer Timnas Thailand, Madam Pang, Marselino Ferdinan menunjukkan tajinya usai mengalahkan Persita Tangerang dalam pertandingan pekan ke-19 BRI Liga 1 2022/2023. Dua dari lima gol adalah hasil dari kaki Marselino Ferdinan.

Persita Tangerang vs Persebaya Surabaya berakhir dengan kemenangan telak Bajul Ijo, 5-0. Pertandingan yang dihelat di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Rabu (18/1/2023) itu menjadi kemenangan besar bagi Persebaya.

Lima gol tanpa balas diciptakan oleh sejumlah pemain diantaranya, Marselino Ferdinan (27' dan 48'), Rizky Ridho (63'), Paulo Victor (81') dan Sho Yamamoto (87').

Baca Juga: Inter Milan Bantai AC Milan 3-0, Skuat Nerazzurri Juarai Piala Super Italia

Nama Marselino Ferdinand menjadi bintang dalam laga tersebut. Namanya kembali dikaitkan dengan Madam Pang, Manajer Timnas Thailand yang ingin merekrutnya.

Bukan tanpa alasan, santer diberitakan, Madam Pang mengaku sudah mengincar pemain muda di Indonesia dalam sebuah wawancara yang dikutip dari Thairath, Kamis (19/1/2023).

Madam Pang tidak menjabarkan siapa pemain yang dimaksud. Namun publik menuding pemain muda yang saat ini bersinar di Indonesia salah satunya Marselino Ferdinan.

Baca Juga: Bambang Pamungkas Maju Calon Wakil Ketua Umum PSSI, Stefano Cugurra: Dia Tahu Masalah Sepak Bola Indonesia

Minat Madam Pang sendiri terhadap Marselino terlihat dari performanya selama bermain di Piala AFF 2022. Pemain 18 tahun itu membuat satu gol kemenangan setelah Indonesia mengalahkan Filipina di babak penyisihan grup.

Di sisi lain, performa tajamnya berkat sejumlah menu latihan baik dari pelatih Aji Santoso di Persebaya, termasuk hasil dari pemusatan latihan dan pertandingan Piala AFF 2022 di bawah asuhan Shin Tae-yong.

Menjadi kunci kemenangan Persebaya Surabaya dengan brace-nya, Marselino Ferdinan mendapat pujian selangit oleh Aji Santoso.

Baca Juga: Persija Jakarta Bawa Motivasi Berlipat untuk Hadapi Persis Solo di Stadion Maguwoharjo

"Tentunya kami bersyukur dimana pada pertandingan putaran kedua pertama kali main dan kami main away, alhamdulillah kami mendapatkan poin maksimal," kata Aji Santoso dilansir dari laman resmi PT LIB.

Sejak rampungan Piala AFF 2022, Marselino Ferdinan mengaku tak sabar bermain bersama rekan setimnya di Persebaya Surabaya. Hal itu dikabulkan Aji Santoso, bonusnya, pelatih 52 tahun dihadiahi kemenangan besar oleh para pemainnya yang sejak akhir Desember 2022 lalu membela Timnas Indonesia.

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Dua pemain naturalisasi Timnas Indonesia punya jalan berbeda.

indonesia | 14:20 WIB

Inilah hasil drawing babak pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

indonesia | 13:59 WIB

Ian Maatsen bawa Chelsea menang telak.

indonesia | 11:13 WIB

Penyerang Timnas Putri Indonesia U-19 ingin skuadnya lakukan ini.

indonesia | 15:06 WIB

Striker jebolan Garuda Select disanjung mantan pelatih Timnas Indonesia.

indonesia | 13:23 WIB

Anak asuh Shin Tae-yong di Timnas Indonesia U-20 dilepas oleh klubnya di Eropa

indonesia | 09:07 WIB

Thomas Doll menilai ada sejumlah pemain Indonesia yang layak bermain di Liga Jerman

indonesia | 08:17 WIB

Bima Sakti tidak baper usai disindir netizen dengan sebutan pelatih tarkam.

indonesia | 20:45 WIB
Tampilkan lebih banyak