Marselino Ferdinan Disorot Beberapa Pihak dari Eropa, Segera Abroad?

Pelatih Persebaya juga sudah beri lampu hijau.

Arif Budi Setyanto | BolaTimes.com
Kamis, 19 Januari 2023 | 16:35 WIB
Marselino Ferdinan melakukan selebrasi usai mencetak gol saat Persebaya vs Persita di lanjutan BRI Liga 1 2022/2023, Rabu (18/1/2023). (Instagram/@officialpersebaya)

Marselino Ferdinan melakukan selebrasi usai mencetak gol saat Persebaya vs Persita di lanjutan BRI Liga 1 2022/2023, Rabu (18/1/2023). (Instagram/@officialpersebaya)

Gol.bolatimes.com - Gelandang muda Persebaya Surabaya, Marselino Ferdinan sedang menjadi sorotan berkat talenta yang dimilikinya. Tak main-main beberapa pihak dari Eropa menyebutnya sudah pantas berkarier di luar negeri.

Masih berusia 18 tahun, Marselino Ferdinan menunjukkan bahwa dirinya adalah pesepak bola handal. Nyatanya, ia telah mendapatkan kesempatan di timnas Indonesia senior.

Di level klub, pelatih Persebaya Surabaya Aji Santoso juga memberikan menit reguler bagi Marselino. Terbaru, ia mencatatkan dua gol ketika Bajol Ijo menumbangkan Persita Tangerang dalam lanjutan BRI Liga 1.

Baca Juga: 3 Pemain Timnas Indonesia yang Gacor di Liga 1 seusai Tampil di Piala AFF 2022, Ada Striker Cadangan

Talenta Marselino pun disorot beberapa pihak Eropa. Misalnya dari media asing Espoirdul Football via akun Twitter.

Mereka menyebutkan bahwa penampilan Marselino Ferdinan patut diikuti. Sebab, ia adalah gelandang yang mengesankan karena kreativitas yang dimilikinya.

"Jika ada kesempatan, ikuti penampilan Marselino Ferdinan (2004, Persebaya Surabaya). Gelandang Indonesia berusia 18 tahun ini sudah internasional. Saya bertemu dengannya secara kebetulan selama Piala Asia U-15 tahun 2019 dan dia membuat saya terkesan dengan kreativitasnya," cuit @EspoirsduFoot.

Baca Juga: Ramai Soal Pemilihan Ketum PSSI Baru, Bagaimana Nasib Calon Pemain Naturalisasi Timnas Indonesia?

Momen Marselino Ferdinan cetak gol jarak jauh saat Persebaya Surabaya kalahkan Persita Tangerang 5-0. (Instagram)
Momen Marselino Ferdinan cetak gol jarak jauh saat Persebaya Surabaya kalahkan Persita Tangerang 5-0. (Instagram)

Tidak hanya itu, pengamat asal Belanda, Gerard Postma menyebutkan tinggal menunggu waktu saja bagi Marselino bisa berkarier di Eropa.

"Marselino Ferdinan sangat baik. Persebaya unggul melawan Persita berkat dua gol pemain yang berusia 18 tahun. Ini gol pertamanya. Hanya masalah waktu sebelum dia pindah ke Eropa," cuitnya via Twitter.

Adapun Aji Santoso sendiri juga memberikan dukungan terhadap anak didiknya. Ia menegaskan Persebaya tidak akan menghalangi jika ada klub luar negeri menginginkan Marselino.

Baca Juga: Deretan Pemain Timnas Indonesia yang Cetak Dua Gol Bersama Klub usai Gelaran Piala AFF 2022, Ada Pemuda 18 Tahun

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Dua pemain naturalisasi Timnas Indonesia punya jalan berbeda.

indonesia | 14:20 WIB

Inilah hasil drawing babak pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

indonesia | 13:59 WIB

Ian Maatsen bawa Chelsea menang telak.

indonesia | 11:13 WIB

Penyerang Timnas Putri Indonesia U-19 ingin skuadnya lakukan ini.

indonesia | 15:06 WIB

Striker jebolan Garuda Select disanjung mantan pelatih Timnas Indonesia.

indonesia | 13:23 WIB

Anak asuh Shin Tae-yong di Timnas Indonesia U-20 dilepas oleh klubnya di Eropa

indonesia | 09:07 WIB

Thomas Doll menilai ada sejumlah pemain Indonesia yang layak bermain di Liga Jerman

indonesia | 08:17 WIB

Bima Sakti tidak baper usai disindir netizen dengan sebutan pelatih tarkam.

indonesia | 20:45 WIB
Tampilkan lebih banyak