Gol.bolatimes.com - Persija Jakarta harus menelan kekalahan dari Persis Solo dengan skor 1-0 pada lanjutan BRI Liga 1 2022/2023 yang dihelat di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Kamis (19/1/2023) kemarin.
Pelatih Persija, Thomas Doll kecewa dengan hasil itu dan curiga bahwa anak asuhnya tak bergairah untuk memuncaki klasemen BRI Liga 1 2022/2023.
Persis Solo berhasil mengalahkan Macan Kemayoran berkat satu-satunya gol yang diciptakan pada laga tersebut. Samsul Arif adalah pencetak gol untuk Laskar Sambernyawa di menit ke-39.
Menanggapi kekalahan itu, Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll hanya bisa tertunduk lesu. Ia kecewa karena anak asuhnya tidak mampu memanfaatkan kesempatan itu untuk menyalip posisi PSM Makassar yang ada di puncak klasemen.
"Seharusnya kami berada di posisi pertama setelah laga melawan Persis Solo. Tapi setelah melihat cara bermain para pemain, sepertinya mereka tidak ada keinginan untuk beranjak ke posisi satu klasemen," terangnya dikutip dari laman resmi klub, Jumat (20/1/2023).
Mengulas sedikit peringkat klasemen sementara, jarak poin antara PSM Makassar dan Persija Jakarta tidak terlalu jauh. Namun, jika Persija Jakarta mampu mengalahkan Persis Solo kemarin, tim ini akan dapat menggeser posisi PSM Makassar di puncak klasemen dengan 38 poin.
Baca Juga: Persija Jakarta Bawa Motivasi Berlipat untuk Hadapi Persis Solo di Stadion Maguwoharjo
Di sisi lain, ia juga kecewa dengan peluang-peluang emas para pemainnya yang gagal memanfaatkan untuk menjadi gol.
"Kami hanya tidak dapat mencetak gol. Kami mempunyai peluang lewat sundulan maupun tendangan. Saya pun memasukan banyak penyerang tapi tetap tidak bisa mencetak gol," katanya.
Tak hanya itu, ia meminta para pemain untuk berkaca pada kekalahan kemarin sore dari Persis Solo.
Baca Juga: Minim Menit Bermain di Piala AFF 2022, Bek Timnas Indonesia Malah Jadi Pahlawan Persija Jakarta
"Bagi saya sangat sulit untuk kami mendapatkan poin jika di 93 menit bermain itu pemain tidak bisa mengkonversi gol dari semua peluang yang ada," keluhnya.
Kekalahan Persija atas Persis Solo, mengantarkan posisi Macan Kemayoran di peringkat ke-4. Atas kekalahan itu juga, Persija mengoleksi 35 poin sejauh ini.