5 Negara yang Meremehkan Indonesia Berlaga di Piala Asia 2023

Indonesia sudah naik level.

Muhammad Ilham Baktora | BolaTimes.com
Sabtu, 21 Januari 2023 | 17:15 WIB
Pemain Timnas Indonesia rayakan gol Marc Klok ke gawang Thailand di matchday ketiga Grup A Piala AFF 2022 yang digelar di SUGBK, Kamis (29/12/2022). [Foto: PSSI]

Pemain Timnas Indonesia rayakan gol Marc Klok ke gawang Thailand di matchday ketiga Grup A Piala AFF 2022 yang digelar di SUGBK, Kamis (29/12/2022). [Foto: PSSI]

Gol.bolatimes.com - Gelaran Piala Asia 2023 menjadi hajatan penting Indonesia di tahun 2024 mendatang. Sebanyak 24 negara bakal memperebutkan trofi juara bergengsi.

Indonesia, pada babak kualifikasi Piala Asia 2023 sebenarnya tak diunggulkan bahkan tak bakal lolos untuk kompetisi sebesar ini. Namun hal mengejutkan membungkam publik yang meragukan kemampuan skuad Garuda di era saat ini.

Hingga kini masih ada negara yang disebut-sebut meremehkan kemampuan pemain skuad asuhan Shin Tae-yong di Piala Asia 2023. Berikut lima negara yang disebutkan meremehkan Timnas Indonesia di ajang sepak bola terbesar di Asia itu.

Baca Juga: Jelang Piala Asia U-20 2023, Timnas Indonesia U-20 Bikin Penasaran Eks Pelatih Southampton

Vietnam

Timnas Vietnam memang sudah kerap membuat psy war dan sindiran terhadap Indonesia. Tak hanya mantan pelatihnya saja, Park Hang-seo yang kerap meremehkan skuad Garuda, tetapi Media Vietnam kerap menjadi alasan Indonesia harus menunjukkan performa terbaiknya di Piala Asia 2023 nanti.

Selerasi pemain Vietnam usai taklukkan Timnas Indonesia 0-2 di leg kedua semifinal Piala AFF 2022. (Dok. VFF)
Selerasi pemain Vietnam usai taklukkan Timnas Indonesia 0-2 di leg kedua semifinal Piala AFF 2022. (Dok. VFF)

Vietnam memang memiliki segudang prestasi, namun Indonesia masih memiliki sejumlah ambisi untuk bertemu The Golden Star di level yang lebih tinggi. Tak lain untuk mengalahkan para pemain.

Baca Juga: Cerita Sepak Bola Kyrgyzstan, Kontestan Piala Asia 2023: Sulit Dana hingga Takut Main Malam

Thailand

Juara Piala AFF 2022 ini memang satu dari sekian tim yang disebutkan meremehkan Indonesia. Seperti yang diketahui, dalam Piala AFF 2022, skuad Gajah Perang urung memanggil pemain bintangnya seperti Chanatip Songkrasin dan Supachok Sarachat.

Alexandre Polking juga berujar bahwa dirinya tak membutuhkan banyak pemain intinya saat berlaga di Piala AFF edisi 2022 ini.

Baca Juga: Pantang Meremehkan, Stefano Cugurra Puji Kualitas Pelatih Persiraja

Kapten Timnas Thailand, Teerathon Bunmathan berebut bola dengan pemain Vietnam pada leg pertama final Piala AFF 2022 di Stadion My Dinh, Jumat (13/1/2023). (Twitter/@Changsuek_TH)
Kapten Timnas Thailand, Teerathon Bunmathan berebut bola dengan pemain Vietnam pada leg pertama final Piala AFF 2022 di Stadion My Dinh, Jumat (13/1/2023). (Twitter/@Changsuek_TH)

Hal ini berakhir dengan hasil imbang saat Indonesia bermain 1-1 di SUGBK. Skuad Garuda sebenarnya sudah memimpin dengan gol 1-0 di babak pertama.

Kesalahan kecil dari lini belakang dan kiper Nadeo Argawinata berubah jadi malapetaka untuk Indonesia. Skuad Garuda kebobolan 1-1 dan hanya bermain imbang.

Qatar

Melansir dari Doha News, salah satu media Qatar menyebutkan bahwa Indonesia seharusnya kalah dari Kuwait saat kualifikasi Piala Asia 2023. Indonesia dan Kuwait yang satu grup harus berakhir kekalahan yang mengejutkan.

Mohammed Muntari cetak gol pertama buat Timnas Qatar ke gawang Ekuador di Piala Dunia 2022. (AFP)
Mohammed Muntari cetak gol pertama buat Timnas Qatar ke gawang Ekuador di Piala Dunia 2022. (AFP)

"Kegagalan Kuwait dari Piala Dunia 2022 memang sudah diprediksi, tapi kalah dan gagal lolos ke Piala Asia 2023, terutama kalah di kandang sendiri menghadapi Indonesia mengecewakan," tulisnya.

Kuwait

Meski akhirnya lolos ke Piala Asia 2023, Kuwait juga menjadi satu dari lima negara yang meremehkan kekuatan Timnas Indonesia. Memang ketika dalam satu grup dengan Indonesia Kuwait selalu mendominasi dan diunggulkan sebagai juara grup.

Aksi Witan Sulaeman saat Timnas Indonesia kalahkan Kuwait 2-1 di Kualifikasi Piala Asia 2023. (Instagram/pssi)
Aksi Witan Sulaeman saat Timnas Indonesia kalahkan Kuwait 2-1 di Kualifikasi Piala Asia 2023. (Instagram/pssi)

Namun saat bertemu Indonesia, Kuwait malah keok. Indonesia memimpin dengan skor 2-1.

Malaysia

Seperti diketahui, Malaysia merupakan rival abadi Timnas Indonesia di sepak bola. Harimau Malaya disebut meremehkan Indonesia karena beberapa kompetisi yang mereka buat bertajuk Piala Merdeka 2023 tak mengundang Indonesia.

Pemain Timnas Malaysia di Piala AFF 2022 merayakan kemenangan atas Singapura. (Instagram/@famalaysia)
Pemain Timnas Malaysia di Piala AFF 2022 merayakan kemenangan atas Singapura. (Instagram/@famalaysia)

Memang alasan tak mengundang skuad Garuda mengingat ranking FIFA Indonesia di bawah Malaysia. Meski begitu, kualitas Indonesia tak seperti ranking FIFA.

Beberapa kali berlaga di Piala AFF 2022, performa penggawa skuad Garuda masih cukup diperhitungkan. Bahkan juara Piala AFF 2022, Thailand tak mampu mengalahkan Indonesia di babak penyisihan.

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Dua pemain naturalisasi Timnas Indonesia punya jalan berbeda.

indonesia | 14:20 WIB

Inilah hasil drawing babak pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

indonesia | 13:59 WIB

Ian Maatsen bawa Chelsea menang telak.

indonesia | 11:13 WIB

Penyerang Timnas Putri Indonesia U-19 ingin skuadnya lakukan ini.

indonesia | 15:06 WIB

Striker jebolan Garuda Select disanjung mantan pelatih Timnas Indonesia.

indonesia | 13:23 WIB

Anak asuh Shin Tae-yong di Timnas Indonesia U-20 dilepas oleh klubnya di Eropa

indonesia | 09:07 WIB

Thomas Doll menilai ada sejumlah pemain Indonesia yang layak bermain di Liga Jerman

indonesia | 08:17 WIB

Bima Sakti tidak baper usai disindir netizen dengan sebutan pelatih tarkam.

indonesia | 20:45 WIB
Tampilkan lebih banyak