3 Alasan Timnas Indonesia U-20 akan Lolos dari Fase Grup Piala Asia U-20 2023

Timnas Indonesia yang tergabung di Grup A bersama Uzbekistan, Syria, dan iran diyakini lolos karena alasan ini.

Rauhanda Riyantama | BolaTimes.com
Sabtu, 28 Januari 2023 | 14:45 WIB
Skuad Timnas Indonesia U-20 saat menghadapi Malaga U-19 (PSSI)

Skuad Timnas Indonesia U-20 saat menghadapi Malaga U-19 (PSSI)

Gol.bolatimes.com - Berikut deretan alasan mengapa Timnas Indonesia U-20 akan lolos fase grup Piala Asia U-20 2023 meski berada di grup yang terbilang sulit.

Timnas Indonesia U-20 akan melakoni pemusatan latihan jelang partisipasinya di ajang bergengsi bertajuk Piala Asia U-20 2023.

Seyogyanya, ajang untuk para pemain muda seantero Asia ini akan digelar di Uzbekistan. Adapun turnamen di bawah naungan AFC ini rencananya digelar pada 1-18 Maret 2023.

Baca Juga: Jadwal Bola Malam Minggu Ini: Sandy Walsh Tanding dan Laga Panas di Liga Prancis

Di Piala Asia U-20 2023 ini, Timnas Indonesia U-20 besutan Shin Tae-yong tergabung di grup A yang berisikan tim-tim kuat.

Adapun skuad Garuda Nusantara akan berhadapan dengan tuan rumah Uzbekistan, kemudian Iran, dan Syria di grup A ajang ini.

Melihat rekam jejak lawan-lawannya tersebut, Timnas Indonesia U-20 bisa dikatakan sebagai tim yang tak diperhitungkan.

Baca Juga: Mengenal Barnabas Sobor Talenta Papua yang Dipanggil Shin Tae-yong untuk TC Piala Asia U-20

Pasalnya, Uzbekistan menjadi langganan Piala Asia U-20 dan Piala Dunia U-20. Lalu, Irak merupakan salah satu juara terbanyak.

Sedangkan Syria pernah mengoleksi satu gelar Piala Asia U-20, sama seperti Timnas Indonesia. Sehingga, Syria bukanlah lawan yang mudah.

Meski begitu, ada sederet alasan mengapa Timnas Indonesia U-20 diyakini bisa melewati hadangan lawan-lawan sulit itu dan lolos dari fase grup Piala Asia U-20 2023.

Baca Juga: Bergabung ke Jeonnam Dragons, Asnawi Mangkualam Tak Sabar Bertanding di Lapangan

Apa saja alasannya? Berikut ulasannya.

1. Hadirnya Pemain Keturunan

Di Piala Asia U-20 2023 nanti, Timnas Indonesia akan diperkuat oleh para pemain keturunan dari Eropa, yang juga dipersiapkan untuk Piala Dunia U-20 2023.

Baca Juga: Shayne Pattynama Resmi Dinaturalisasi Demi Bela Timnas Indonesia, FC Utrecht Ikut Bangga

Sejauh ini, ada tiga pemain keturunan dari Eropa yang ada di kubu Timnas Indonesia U-20, yakni Justin Hubner, Ivar Jenner dan Rafael Struick.

Ketiganya pun telah menunjukkan kualitas terbaiknya kala melakoni pemusatan latihan. Sehingga, kehadiran ketiganya bisa memberi dampak besar pada permainan Timnas Indonesia U-20 di ajang ini.

2. Persiapan yang Lebih Matang

Jelang Piala Asia U-20 2023, Timnas Indonesia U-20 telah melakukan persiapan yang amat matang dengan melakoni pemusatan latihan.

Pemusatan latihan ini telah dilakukan sejak jauh-jauh hari, yakni kala bertolak ke Turki dan Spanyol pada November dan Desember 2022 lalu.

Kini, Timnas Indonesia U-20 juga akan melakoni pemusatan latihan lagi. Dengan banyaknya pemusatan latihan, persiapan skuad Garuda Nusantara pun akan jauh lebih matang.

3. Pengalaman Segudang dari Para Pemain Muda

Timnas Indonesia U-20 datang ke Piala Asia U-20 2023 nanti dengan membawa pemain muda yang punya pengalaman segudang.

Para pemain muda ini memiliki pengalaman segudang karena kerap dipercaya tampil di tim utama, terutama di kompetisi Liga 1 musim ini.

Sebut saja Marselino Ferdinan, Muhammad Ferarri, Donny Tri Pamungkas, Ginanjar Wahyu, Robi Darwis, Hokky Caraka, Arkhan Kaka, hingga pemain anyar Brandon Scheunemann.

Kontributor: Felix Indrajaya
Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Dua pemain naturalisasi Timnas Indonesia punya jalan berbeda.

indonesia | 14:20 WIB

Inilah hasil drawing babak pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

indonesia | 13:59 WIB

Ian Maatsen bawa Chelsea menang telak.

indonesia | 11:13 WIB

Penyerang Timnas Putri Indonesia U-19 ingin skuadnya lakukan ini.

indonesia | 15:06 WIB

Striker jebolan Garuda Select disanjung mantan pelatih Timnas Indonesia.

indonesia | 13:23 WIB

Anak asuh Shin Tae-yong di Timnas Indonesia U-20 dilepas oleh klubnya di Eropa

indonesia | 09:07 WIB

Thomas Doll menilai ada sejumlah pemain Indonesia yang layak bermain di Liga Jerman

indonesia | 08:17 WIB

Bima Sakti tidak baper usai disindir netizen dengan sebutan pelatih tarkam.

indonesia | 20:45 WIB
Tampilkan lebih banyak