Daftar Striker Keturunan Siap Tampil Bersama Timnas Indonesia U-20 Di Piala Asia U-20 2023, Bek Lawan Wajib Waspada

Timnas Indonesia U-20 memiliki striker keturunan yang cukup mumpuni nih.

Gagah Radhitya Widiaseno | BolaTimes.com
Senin, 30 Januari 2023 | 09:48 WIB
Skuad Timnas Indonesia U-20 saat menghadapi Malaga U-19 (PSSI)

Skuad Timnas Indonesia U-20 saat menghadapi Malaga U-19 (PSSI)

Gol.bolatimes.com - Timnas Indonesia U-20 bakal diperkuat 3 penyerang keturunan yang akan tampil di Piala Asia U-20 2023. Bek lawan wajib waspada nih.

Seperti diketahui, Piala Asia U-20 2023 akan digelar pada Maret mendatang tepatnya pada 1-18 Maret 2023.

Shin Tae-yong pun sudah mendaftarkan 30 pemain yang akan dibawa untuk pemusatan latihan (TC) dalam persiapan Piala Asia U-20 2023.

Baca Juga: Thailand Intai Vietnam Di FIFA Ranking, Timnas Indonesia Jalan Di Tempat

Dari ke-30 daftar nama yang telah dirilis, terdapat striker keturunan yang akan menghiasi skuad Timnas Indonesia U-20 nantinya.

Siapa sajakah stiker keturunan yang dimaksud? Ini dia beberapa striker keturunan yang akan menghiasi skuad Timnas Indonesia U-20.

1. Ronaldo Kwateh

Baca Juga: Breaking News! Arema FC Pertimbangkan untuk Bubarkan Tim

Ronaldo Kwateh dalam laga melawan Thailand di Piala AFF U-19 2022. (Dok. PSSI)
Ronaldo Kwateh dalam laga melawan Thailand di Piala AFF U-19 2022. (Dok. PSSI)

Pasti tak sedikit yang sudah mendengar nama Ronaldo Kwateh. Stiker yang bermain di klub Madura United akan siap tempur bersama Timnas Indonesia U-20 nantinya.

Di usia yang masih 18 tahun, Ronaldo Kwateh pun menunjukkan performa gemilang bersama klub, Madura United. Di Liga 1 2022-2023, dia sudah bermain delapan kali dengan mencetak sebuah gol dan sebuah assist.

2. Hugo Samir

Baca Juga: Profil Fernando Forestieri, Pemain JDT yang Pukul Pemain Klub Bulgaria Levski Sofia saat Uji Coba

Pemain Persis Youth, Hugo Samir yang juga penghafal Al Quran dan berkesempatan melakukan pemusatan latihan untuk Timnas U-20. (Instagram/@hugosamir28)
Pemain Persis Youth, Hugo Samir yang juga penghafal Al Quran dan berkesempatan melakukan pemusatan latihan untuk Timnas U-20. (Instagram/@hugosamir28)

Hugo Samir merupakan penyerang Timnas Indonesia U-20 keturunan Brasil. Dia merupakan anak dari mantan pelatih Persipura Jayapura, Jacksen F Tiago.

Dia merupakan seorang penyerang sayap, yang normalnya beroperasi di sisi kanan. Namun demikian, Samir juga mampu diandalkan di sisi kiri jika dibutuhkan, atau bahkan menjadi ujung tombak.

Ia memiliki usia yang mirip dengan Ronaldo Kwateh. Pemanggilan striker Persis Solo ini menjadi perdana untuknya.

3. Rafael Struick

Rafael Struick saat membela Timnas Indonesia U-20. (Dok. PSSI)
Rafael Struick saat membela Timnas Indonesia U-20. (Dok. PSSI)

Nama terakhir ini memang tidak masuk dalam daftar dari 30 pemain yang dipanggil Shin Tae-yong. Ia masih dalam proses untuk dinaturalisasi.

pemain yang bermain di klub Belanda, ADO Den Haag ini memang menarik minat Shin Tae-yong untuk segera dinaturalisasi.

Diperkirakan proses naturalisasi pemain Belanda ini akan rampung sebelum Piala Asia U-20 2023 digulirkan.

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Dua pemain naturalisasi Timnas Indonesia punya jalan berbeda.

indonesia | 14:20 WIB

Inilah hasil drawing babak pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

indonesia | 13:59 WIB

Ian Maatsen bawa Chelsea menang telak.

indonesia | 11:13 WIB

Penyerang Timnas Putri Indonesia U-19 ingin skuadnya lakukan ini.

indonesia | 15:06 WIB

Striker jebolan Garuda Select disanjung mantan pelatih Timnas Indonesia.

indonesia | 13:23 WIB

Anak asuh Shin Tae-yong di Timnas Indonesia U-20 dilepas oleh klubnya di Eropa

indonesia | 09:07 WIB

Thomas Doll menilai ada sejumlah pemain Indonesia yang layak bermain di Liga Jerman

indonesia | 08:17 WIB

Bima Sakti tidak baper usai disindir netizen dengan sebutan pelatih tarkam.

indonesia | 20:45 WIB
Tampilkan lebih banyak