Sudah Ajukan Surat, Fabio Lefundes Berharap Madura United Terima Permintaan Mundurnya

Fabio Lefundes merasa tidak layak menangani Madura United karena sudah tiga kali kalah secara beruntun

Irwan Febri Rialdi | BolaTimes.com
Senin, 30 Januari 2023 | 14:56 WIB
Pelatih Madura United, Fabio Lefundes. (Instagram/@maduraunited.fc)

Pelatih Madura United, Fabio Lefundes. (Instagram/@maduraunited.fc)

Gol.bolatimes.com - Pelatih Madura United, Fabio Lefundes, resmi mengajukan pengunduran diri kepada manajemen klub menyusul tiga kekalahan beruntun yang dialami timnya pada putaran kedua BRI Liga 1 Indonesia 2022/2023.

Klub berjuluk Laskar Sape Kerrab itu menyusul kekalahan 0-2 dari Persebaya Surabaya pada laga kandang lanjutan Liga 1 di Stadion Gelora Madura Ratu Pamelingan, Pamekasan, Minggu (29/1).

Sebelumnya, Madura juga kalah kalah 0-1 dari Persib Bandung pada 20 Januari dan kalah 0-2 dari Persik Kediri pada 24 Januari.

Usai laga melawan Persebaya, Fabio menjelaskan, pada putaran kedua, Madura United memang sempat menang atas Barito Putra namun setelahnya kalah terus hingga tiga kali beruntun.

Tidak adanya pemain inti seperti Fachrudin Aryanto sempat disebut sebagai salah satu pemicu kekuatan Madura United berkurang di putaran kedua kali ini.

"Ini adalah pukulan besar. Karena itu, lebih baik Madura lanjut tanpa saya. Saya sudah meminta manajemen tim ini mempertimbangkan permohonan saya," kata Fabio seperti dimuat Antara, Senin (30/1/2023).

Sementara itu, menanggapi pengajuan pengunduran diri, Komisaris PT Polana Bola Madura Bersatu (PBMB) Zia Ul Haq menyatakan pernyataan Fabio Lefundes ini tidak perlu ditanggapi berlebihan.

"Kontrak dengan Fabio hingga akhir musim dan menurut kami itu hanya sebatas penyataan karena ia lelah. Yang perlu dipahami sebenarnya tidak ada yang mempermasalahkan atas kekalahan ini, termasuk kalangan suporter. Kalau protes karena kekecewaan itu kan biasa," kata Zia.

Kendatipun demikian, sambung Zia, pihaknya akan menyampaikan pengajuan pengunduran diri Fabio kepada komisaris lainnya dan akan dibahas di tim internal Madura United.

(Antara)

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Per laga 2 juta. Kalau dikali 30, bisa Rp 60 juta per bulan

indonesia | 10:18 WIB

Sebelum menuju acara utama Sambernyawa Festival, Persis telah menggelar berbagai rangkaian yang sudah dimulai sejak Oktober.

indonesia | 20:41 WIB

Golden Star Warriors bakal lawan Thailand di final?

internasional | 17:00 WIB

Timnas Indonesia berencana siapkan pemain naturalisasi baru, media vietnam tak tinggal diam.

indonesia | 11:07 WIB

Xavi Hernandez senang Barcelona menang.

internasional | 17:48 WIB

Saksikan duel Timnas Indonesia U-17 versus Barcelona di sini.

indonesia | 17:32 WIB

Dua pemain naturalisasi Timnas Indonesia punya jalan berbeda.

indonesia | 14:20 WIB

Inilah hasil drawing babak pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

indonesia | 13:59 WIB

Ian Maatsen bawa Chelsea menang telak.

indonesia | 11:13 WIB
Tampilkan lebih banyak