Link Live Streaming PSIS Semarang vs Persib Bandung di BRI Liga 1, Kick Off 16.30 WIB

Laga PSIS Semarang vs Persib Bandung akan digelar di Stadion Jatidiri, mulai pukul 16.30 WIB.

Rauhanda Riyantama | BolaTimes.com
Selasa, 31 Januari 2023 | 13:03 WIB
Potret pertandingan saat Persib Bandung kalahkan PSIS Semarang 2-1 di Liga 1 2022. (Instagram/liga1match)

Potret pertandingan saat Persib Bandung kalahkan PSIS Semarang 2-1 di Liga 1 2022. (Instagram/liga1match)

Gol.bolatimes.com - Link live streaming PSIS Semarang vs Persib Bandung pada pekan ke-21 BRI Liga 1 2022. Laga ini akan digelar di Stadion Jatidiri, Selasa (31/1/2023) pukul 16.30 WIB.

PSIS Semarang menatap laga ini dengan modal positif. Setelah tiga kali kalah beruntun, mereka bangkit dan mampu memenangkan dua laga terakhirnya.

PSIS Semarang menggilas RANS Nusantara FC dengan skor 1-0 pad 16 Januari lalu sebelum menekuk Arema FC dengan skor identik lima hari kemudian.

Baca Juga: Jangan Dihujat, Ini 3 Efek Positif yang Didapat Egy Maulana Vikri usai Gabung Dewa United

Hasil itu membuat PSIS Semarang untuk sementara menduduki peringkat sembilan klasemen BRI Liga 1 2022-2023 dengan koleksi 26 poin dari 19 pertandingan.

Di sisi lain, Persib Bandung tengah on fire. Mereka tidak pernah kalah sejak ditukangi Luis Milla di kursi pelatih.

Dalam 12 pertandingan terakhirnya, Persib meraih 10 kemenangan dengan dua sisanya berakhir imbang yang membuat posisi mereka terdongkrak ke papan atas klasemen.

Baca Juga: Timnas Indonesia Buka Peluang Main di Luar Negeri saat FIFA Matchday Maret 2023

Maung Bandung saat ini berada dalam situasi perebutan gelar juara. Marc Klok dan kawan-kawan untuk sementara menduduki peringkat ketiga dengan koleksi 39 poin.

Meski berada di bawah Persija Jakarta dan PSM Makassar yang berturut-turut menduduki urutan pertama dan kedua dengan 41 poin, Persib punya keuntungkan karena baru tampil 19 kali sementara dua pesaingnya sudah 21.

Situasi itu membuat laga kandang kontra Persib adalah ujian berat bagi PSIS Semarang. Salah satu aspek yang bisa mereka manfaatkan selain tren positif belakangan ini adalah fakta bahwa mereka akan bermain di hadapan pendukung sendiri.

Baca Juga: Lepas Witan Sulaeman ke Persija Jakarta, AS Trencin Kena Getahnya

PSIS menatap laga ini dengan kekuatan tambahan. Rekrutan asing terbaru mereka asal Brasil, Victor Guilherme Dos Santos Carvalho atau Vitinho sudah bisa diturunkan.

Di sisi lain, Persib menyambangi Stadion Jatidiri tanpa diperkuat Ricky Kambuaya. Pemain Timnas Indonesia itu mendapatkan kartu merah dalam partai terakhir meladeni Borneo FC.

Link live streaming PSIS Semarang vs Persib Bandung bisa klik tautan berikut ini.

Baca Juga: Soroti Marselino Ferdinan yang Berlabuh ke Eropa, Indra Sjafri Mengaku Terkejut

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Dua pemain naturalisasi Timnas Indonesia punya jalan berbeda.

indonesia | 14:20 WIB

Inilah hasil drawing babak pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

indonesia | 13:59 WIB

Ian Maatsen bawa Chelsea menang telak.

indonesia | 11:13 WIB

Penyerang Timnas Putri Indonesia U-19 ingin skuadnya lakukan ini.

indonesia | 15:06 WIB

Striker jebolan Garuda Select disanjung mantan pelatih Timnas Indonesia.

indonesia | 13:23 WIB

Anak asuh Shin Tae-yong di Timnas Indonesia U-20 dilepas oleh klubnya di Eropa

indonesia | 09:07 WIB

Thomas Doll menilai ada sejumlah pemain Indonesia yang layak bermain di Liga Jerman

indonesia | 08:17 WIB

Bima Sakti tidak baper usai disindir netizen dengan sebutan pelatih tarkam.

indonesia | 20:45 WIB
Tampilkan lebih banyak