Singgung Jual Beli, Erick Thohir Bahas Peristiwa Kekalahan Timnas Indonesia atas Malaysia di Piala AFF 2010

Calon Ketum PSSI, Erick Thohir, menyingggung peristiwa kelam kekalahan Indonesia dari Malaysia dalam final Piala AFF 2010 silam yang hingga saat ini selalu menjadi sasaran dugaan pengaturan skor.

Irwan Febri Rialdi | BolaTimes.com
Rabu, 01 Februari 2023 | 15:51 WIB
Yongki Aribowo saat membela Timnas Indonesia di Piala AFF 2010. (Instagram/yongky_ari)

Yongki Aribowo saat membela Timnas Indonesia di Piala AFF 2010. (Instagram/yongky_ari)

Gol.bolatimes.com - Calon Ketum PSSI, Erick Thohir, menyingggung peristiwa kelam kekalahan Indonesia dari Malaysia dalam final Piala AFF 2010 silam yang hingga saat ini selalu menjadi sasaran dugaan pengaturan skor.

Menurutnya, entah itu benar atau tidak, hal seperti itu tidak boleh terjadi lagi. Apalagi nama baik negara yang diperjualbelikan.

"Ini sama, kalau sepak bola ini diperjualbelikan, apalagi tim nasional sudah menang di sini, lalu main di negara lain terus kalah, ingat peristiwa itu?" kata Erick Thohir, dilansir dari Antara.

"Wah enggak boleh, kalau Merah Putih sudah dimain-mainin begitu sudah harga mati," imbuhnya.

Erick Thohir tentunya merujuk pada hasil kemenangan telak 5-1 yang bisa dibukukan Indonesia atas Malaysia dalam fase penyisihan Grup A Piala AFF 2010 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta.

Namun, Indonesia kemudian menderita kekalahan 0-3 dalam leg pertama partai final di Stadion Nasional Bukit Jalil, Kuala Lumpur, dan harus rela melihat Malaysia mengangkat trofi Piala AFF 2010 seusai hanya bisa membalas 2-1 dalam leg kedua di Jakarta.

Hingga saat ini, Indonesia belum sekalipun merasakan bagaimana rasanya juara Piala AFF. Pada edisi terakhir pada 2022, skuat Garuda juga hanya mampu melaju ke babak semifinal.

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Dua pemain naturalisasi Timnas Indonesia punya jalan berbeda.

indonesia | 14:20 WIB

Inilah hasil drawing babak pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

indonesia | 13:59 WIB

Ian Maatsen bawa Chelsea menang telak.

indonesia | 11:13 WIB

Penyerang Timnas Putri Indonesia U-19 ingin skuadnya lakukan ini.

indonesia | 15:06 WIB

Striker jebolan Garuda Select disanjung mantan pelatih Timnas Indonesia.

indonesia | 13:23 WIB

Anak asuh Shin Tae-yong di Timnas Indonesia U-20 dilepas oleh klubnya di Eropa

indonesia | 09:07 WIB

Thomas Doll menilai ada sejumlah pemain Indonesia yang layak bermain di Liga Jerman

indonesia | 08:17 WIB

Bima Sakti tidak baper usai disindir netizen dengan sebutan pelatih tarkam.

indonesia | 20:45 WIB
Tampilkan lebih banyak