Reaksi Berkelas Jordi Amat usai Bawa JDT Kalahkan Peserta Liga Champions

Jordi Amat full senyum jadi kapten dan langsung tokcer.

Husna Rahmayunita
Jum'at, 03 Februari 2023 | 12:21 WIB
Jordi Amat dan skuad Johor Darul Takzim. (Instagram/@jordiamat)

Jordi Amat dan skuad Johor Darul Takzim. (Instagram/@jordiamat)

Gol.bolatimes.com - Pemain keturunan Indonesia Jordi Amat berhasil mengantarkan timnya Johor Darul Takzim (JDT) menang atas Lokomotiv Moscow di laga uji coba, Kamis (2/2/2023).

JDT menang dengan skor tipis dengan 1-0 atas Lokomoticv Moscow. Jordi Amat didapuk menjadi kapten JDT pada pertandingan kontra peserta Liga Champions tersebut.

Pertandingan JDT versus Lokomotiv Moscow berlangsung alot. Babak pertama kedua tim sama-sama tangguh hingga tak ada gol yang masuk ke gawang.

Barulah di babak kedua, JDT berhasil membuat perbedaan. Klub Jordi Amat mencetak gol di lewat aksi solorun Arif Aiman di menit ke-56.

Seusai laga, Jordi Amat mengungkap perasaan bahagianya. Dia mengaku bangga dengan skuad JDT yang berhasil meraih kemenangan atas kontestan Liga Champions.

"Bangga dengan tim ini. Terima kasih atas. Merima kasih atas kepercayaannya! Mari kita meraih lebih," tulisnya dalam caption caption Instagram.

Pemain naturalisasi Timnas Indonesia itu pun mendapat sanjungan dari rekan pesepak bola lainnya. Termasuk Marc Klok yang menyematkan emoji api dan Arif Aiman yang memuji peran Jordi Amat sebagai kapten tim.

JDT tengah menjalani tur pramusim ke Dubai dan manjajal kekuatan klub-klub Eropa. Dari tiga laga uji coba yang telah dilaluinya, Skuad asuhan Esteban Solari berhasil menyapu kemenangan.

Setelah bertanding lawan Lokomotiv Moscow, Jordi Amat dan kawan-kawan dijadwalkan menghadapi Zenit pada Senin (6/2/2023).

Berita Terkait

TERKINI

Shayne Pattynama semangati junornya di Timnas Indonesia. U-20.
indonesia | 11:04 WIB
Striker Timnas Indonesia U-20 takut Indonesia di-banned FIFA lagi.
indonesia | 10:42 WIB
Justin Hubner mungkin akan mengurungka niatnya untuk menjadi WNI
indonesia | 10:38 WIB
FIFA masih belum mengumumkan tuan rumah baru Piala Dunia U-17 2023. Event ini cocok untuk Indonesia karena tidak ada Israel
indonesia | 10:29 WIB
Shin Tae-yong tak ingin tak pemain Timnas Indonesia U-20 melihatnya sedang kecewa
indonesia | 07:57 WIB
Puji-puji Indonesia, lalu memberikan luka. Itulah FIFA
indonesia | 07:49 WIB
Dengan ini, timnas Indonesia U-20 tidak akan tampil di Piala Dunia U-20.
indonesia | 20:00 WIB
Respons berkelas Boaz usai Indonesia batal jadi tuan rumah Piala Dunia U-20.
indonesia | 18:55 WIB
Siapa yang akan gantikan Indonesia jadi tuan rumah Piala Dunia U-20 2023?
internasional | 17:32 WIB
Tampilkan lebih banyak