Bukti Zico Soree Belum Bisa Move On dari Timnas Indonesia, Nama PSSI Disebut-sebut

Cie, Zico Soree belum bisa move on dari Timnas Indonesia.

Gagah Radhitya Widiaseno | BolaTimes.com
Senin, 06 Februari 2023 | 14:06 WIB
Aksi Zico Soree di laga Timnas Indonesia U-20 versus Slovakia U-20. (dok.pssi)

Aksi Zico Soree di laga Timnas Indonesia U-20 versus Slovakia U-20. (dok.pssi)

Gol.bolatimes.com - Zico Soree ternyata belum bisa move on dari Timnas Indonesia meski sudah dicoret dari daftar pemain naturalisasi. Nama PSSI disebut-sebut.

Seperti diketahui, pemain keturunan Indonesia tersebut gagal memenuhi ekspetasi pelatih Shin Tae-yong saat menjalani pemusatan latihan (TC) Timnas Indonesia U-20 di Eropa.

Ia bersama Rafael Struick bergabung dengan Timnas Indonesia dan menjalani beberapa laga uji coba.

Baca Juga: Kocak, Hugo Samir Mengaku Pegal-pegal dengan Metode Latihan Shin Tae-yong

Setelah dievaluasi ternyata Zico Soree tak masuk dalam list pemain yang akan dinaturalisasi Timnas Indonesia. Justru Rafael Struick yang lolos untuk menjalani proses naturalisasi.

Meski sudah dicoret, ternyata Zico malah belum bisa move on dan menunjukkan keinginan untuk tetap membela Timnas Indonesia.

Bio Instagram Zico Soree masih menyebut PSSI (Instagram/zicojs_)
Bio Instagram Zico Soree masih menyebut PSSI (Instagram/zicojs_)

Hal ini terlihat dalam bio Instagram pribadinya, @zicojs_. Dalam tulisannya di bio-nya, ia masih menuliskan PSSI.

Baca Juga: Shin Tae-yong Bakal Jumpa Mantan Pelatih Inter Milan di Piala Asia U-20 2023?

Bahkan sejumlah foto kala dirinya membela Timnas Indonesia U-20 pun masih terpampang.

Foto-foto itu masih ada di deretan terdepan pada unggahan Instagram pribadinya.

Apakah Zico ingin tetap berjuang demi mendapatkan status Warga Negara Indonesia di masa depan?

Baca Juga: 2 Pertandingan Tak Tembus Skuad Inti Cheltenham FC, Elkan Baggott Salah Pilih Klub?

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Dua pemain naturalisasi Timnas Indonesia punya jalan berbeda.

indonesia | 14:20 WIB

Inilah hasil drawing babak pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

indonesia | 13:59 WIB

Ian Maatsen bawa Chelsea menang telak.

indonesia | 11:13 WIB

Penyerang Timnas Putri Indonesia U-19 ingin skuadnya lakukan ini.

indonesia | 15:06 WIB

Striker jebolan Garuda Select disanjung mantan pelatih Timnas Indonesia.

indonesia | 13:23 WIB

Anak asuh Shin Tae-yong di Timnas Indonesia U-20 dilepas oleh klubnya di Eropa

indonesia | 09:07 WIB

Thomas Doll menilai ada sejumlah pemain Indonesia yang layak bermain di Liga Jerman

indonesia | 08:17 WIB

Bima Sakti tidak baper usai disindir netizen dengan sebutan pelatih tarkam.

indonesia | 20:45 WIB
Tampilkan lebih banyak