Gol.bolatimes.com - Pemain Timnas Indonesia U-16 curhat ketika baru pertama kali merasakan menu latihan Shin Tae-yong.
Seperti diketahui, Timnas Indonesia tengah menggelar pemusatan latihan (TC) yang dimulai dari 1 hingga 28 Februari 2023.
TC ini dilakukan guna mempersiapkan Piala Asia U-20 2023 yang akan digelar mulai 1 Maret 2023.
Baca Juga: Gagal Lanjutkan Tren Positif di BRI Liga 1, Pelatih PSS Sleman Bilang Begini
Dari pemain yang mengikuti TC Timnas Indonesia U-20, terdapat beberapa nama pemain muda yang belum pernah merasakan tangan dingin Shin Tae-yong.
Pemain tersebut yakni Arkhan Kaka (Persis Solo) dan Sultan Zaky (PSM Makassar). Kedua pemain ini memang belum merasakan menu latihan yang diberikan Shin Tae-yong selama berkarir sebagai pemain sepak bola.
Arkhan Kaka pun memberikan tanggapan terkait menu latihan yang diberikan Shin Tae-yong. Menurutnya, adaptasi dari pelatih satu ke pelatih lain memang harus dilakukan.
"Adaptasi mungkin beda pelatih beda materi latihan juga," ujarnya dalam Youtube PSSI TV.
Ia berujar kalau harus lebih bekerja keras lagi untuk mendapatkan tempat di tim utama.
"Tapi saya sudah adaptasi secara maksimal dan kedepannya saya bisa lebih baik dan maksimal di TC kali ini," tambahnya.
Baca Juga: Ini Daftar Lengkap Calon Ketua Umum, Waketum, dan Exco di KLB PSSI
Terkait program latihan, Kaka menjelaskan jika Shin Tae-yong fokus meningkatkan fisik pemain.
Hal ini menjadi faktor krusial karena lawan mereka di Piala Asia U20 2023 merupakan tim-tim kuat.
"Latihan seperti gym dan beberapa ada teknikal sedikit sama coach Shin Tae-yong. Semua berjalan baik dan konsisi pemain sangat baik," pungkasnya.