Setelah Thomas Doll, Giliran Bernardo Tavares Singgung STY soal TC Timnas, Begini Katanya

"Jika mereka di timnas mereka hanya latihan, lari, training camp, mereka tidak mendapatkan hal-hal ini sebagai bagian dari pertandingan." ungkap Tavares.

Galih Prasetyo | BolaTimes.com
Kamis, 09 Februari 2023 | 09:49 WIB
Pelatih PSM Makassar, Bernardo Tavares. (Dok PSM Makassar)

Pelatih PSM Makassar, Bernardo Tavares. (Dok PSM Makassar)

Gol.bolatimes.com - Polemik pemanggilan pemain untuk mengikuti TC Timnas Indonesia belakangan jadi sorotan. Pelatih Persija Thomas Doll mengkritis soal pemanggilan pemain untuk keperluan TC Timnas Indonesia jelang Piala Dunia U-20 dan Piala Asia U-20.

Polemik pemanggilan pemain dari klub untuk keperluan TC juga dikritis oleh pelatih PSM, Bernardo Tavares. Menurut Tavares, pemanggilan pemain untuk TC sangat sering bentrok dengan keberlangsungan kompetisi.

"Saya tidak bisa memainkan keempat pemain saya dan yang perlu saya sampaikan bahwa aturan tetap aturan," ucap Tavares saat jumpa pres jelang PSM vs Barito Putera seperti dikutip dari laman resmi klub.

Baca Juga: Jadwal BRI Liga 1 Hari Ini Kamis 9 Februari 2023: PSM Makassar dan PSS Sleman Main

Menurut Tavares, PSM selalu memberikan pemain yang dibutuhkan timnas Indonesia, namun di sisi lain tidak semua klub mau mematuhi itu.

"Di sini kami memberikan pemain ke timnas pada saat timnas melakukan pemanggilan namun tim lain tidak memberikan pemain-pemain mereka. Apakah aturan sama diterapkan di satu klub dan di klub lain tidak?" ungkap Tavares.

Lebih lanjut pelatih asal Portugal itu memberikan contoh soal dua pemain PSM yang dipanggil untuk TC Timnas, Edgard Amping dan Rafli Asrul.

Baca Juga: PSM vs Barito Putera: Bernardo Tavares Butuh Peran Pemain ke-12

Menurut Tavares, keduanya di awal BRI Liga 1 2022-23 lebih banyak habiskan waktu di TC, kondisi itu berpengaruh saat mereka kembali klub.

"Saya berikan contoh perihal training camp yang terlalu lama dan mereka tidak mendapatkan menit yang kompetitif dan tidak bisa bermain seperti Edgard Amping dan Rafli Asrul," ungkap Tavares.

"Saat di awal-awal liga mereka lebih lama di TC Timnas ketimbang di klub sendiri dan ini berdampak pada saat kita latihan dan bertanding. Jika mereka di timnas mereka hanya latihan, lari, training camp, mereka tidak mendapatkan hal-hal ini sebagai bagian dari pertandingan." lanjut Tavares.

Baca Juga: Jadi Calon Lawan Timnas Indonesia di FIFA Matchday, Tajikistan Ternyata Ditangani Eks Pelatih PSM Makassar

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Dua pemain naturalisasi Timnas Indonesia punya jalan berbeda.

indonesia | 14:20 WIB

Inilah hasil drawing babak pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

indonesia | 13:59 WIB

Ian Maatsen bawa Chelsea menang telak.

indonesia | 11:13 WIB

Penyerang Timnas Putri Indonesia U-19 ingin skuadnya lakukan ini.

indonesia | 15:06 WIB

Striker jebolan Garuda Select disanjung mantan pelatih Timnas Indonesia.

indonesia | 13:23 WIB

Anak asuh Shin Tae-yong di Timnas Indonesia U-20 dilepas oleh klubnya di Eropa

indonesia | 09:07 WIB

Thomas Doll menilai ada sejumlah pemain Indonesia yang layak bermain di Liga Jerman

indonesia | 08:17 WIB

Bima Sakti tidak baper usai disindir netizen dengan sebutan pelatih tarkam.

indonesia | 20:45 WIB
Tampilkan lebih banyak