Gol.bolatimes.com - Satu pemain Persib Bandung, Robi Darwis dikabarkan sudah bergabung ke pemusatan latihan (TC) timnas Indonesia. Namanya tak dibawa dalam skuad Pangeran Biru kalah menghadapi Bali United dalam lanjutan BRI Liga 1.
Persib Bandung akan menantang lawan berat Bali United dalam lanjutan BRI Liga 1, Jumat (10/2/2023) sore WIB. Dalam laga ini Robi Darwis tidak dibawa ke skuad.
Melansir dari laman resmi Persib, Robi Darwis tidak dibawa oleh Luis Milla ke laga yang akan digelar di Stadion Maguwoharjo, Sleman.
Baca Juga: Bocorkan Dua Calon Lawan Timnas Indonesia di FIFA Matchday, Shin Tae-yong: Masih Belum Pasti
Dari kabar yang beredar, Robi Darwis sudah bergabung ke TC timnas Indonesia U-20. Ia memang menjadi salah satu nama yang dipanggil Shin Tae-yong.
Sejatinya ada dua pemain Persib lagi yang dipanggil Shin Tae-yong. Mereka adalah Kakang Rudianto dan Cecep Ferdiansyah.
Nah, Kakang dan Ferdiansyah sendiri masih terdaftar dalam pemain yang dibawa Persib ketika pertandingan melawan Bali United. Kemungkinan besar keduanya bakal menyusul.
Adapun Robi Darwis dan Kakang Rudianto merupakan dua pemain yang menjadi andalan Shin Tae-yong ketika kualifikasi Piala Asia U-20 2023 lalu. Mereka jadi pemain inti di timnas Indonesia U-20.
Maka dari itu, Shin Tae-yong bakal membutuhkan tenaga dua pemain Persib tersebut dan diharapkan untuk bergabung ke timnas Indonesia U-20.
Selain itu, ada empat pemain Persija yang masih belum bergabung ke TC timnas Indonesia. Mereka yakni Alfriyanto Nico, Dony Tri Pamungkas, Cahya Supriadi, dan Muhammad Ferrari.