Profil Gustavo Costas, Pelatih Timnas Bolivia yang Pernah Tukangi Klub Cristiano Ronaldo

Timnas Indonesia direncanakan melawan Timnas Bolivia dalam pertandingan FIFA Matchday Maret 2023. Mari kenalan dulu dengan pelatih lawan yang jempolan

Irwan Febri Rialdi | BolaTimes.com
Jum'at, 10 Februari 2023 | 15:00 WIB
Pelatih Timnas Bolivia, Gustavo Costas, tersenyum saat sesi latihan di Stadion Hernando Siles di La Paz pada 15 November 2022, menjelang pertandingan persahabatan melawan Peru 19 November di Arequipa, Peru. (AFP/Aizar Raldes)

Pelatih Timnas Bolivia, Gustavo Costas, tersenyum saat sesi latihan di Stadion Hernando Siles di La Paz pada 15 November 2022, menjelang pertandingan persahabatan melawan Peru 19 November di Arequipa, Peru. (AFP/Aizar Raldes)

Gol.bolatimes.com - Pelatih Bolivia, Gustavo Costas, bakal dibahas lebih lanjut dalam artikel kali ini karena negara dari Amerika latin tersebut dikabarkan bakal menjadi lawan Timnas Indonesia di FIFA Matchday.

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, menyebut bahwa Bolivia dan Tajikistan, kemungkinan besar menjadi lawan skuadnya pada laga persahabatan FIFA dalam "FIFA match day" pada 20-28 Maret.

Kepastian belum 100 persen, tetapi PSSI sudah mulai berkomunikasi dengan federasi kedua negara tersebut. "Namun itu belum 100 persen. Belum pasti karena masih dalam koordinasi," ujar Shin di Lapangan C Gelora Bung Karno, Jakarta, Rabu (9/2/2023).

Tentu ini menjadi kabar yang bagus mengingat kualitas dan ranking FIFA kedua tim ada di atas Timnas Indonesia.

Tajikistan saat ini menduduki peringkat ke 108 dunia, sedangkan Bolivia menduduki peringkat ke-82 dunia. Oleh karena itu, kualitas pemain yang dimiliki Bolivia pun bakal ada di atas rata-rata.

Lantas seperti apa sepak terjang pelatih Bolivia? Berikut ulasan profilnya!

Profil Gustavo Costas Pelatih Bolivia

Sosok dengan nama lengkap Gustavo Adolfo Costas Makeira ini merupakan mantan pemain sepak bola kelahiran Buenps Aires, Argentina, pada 28 Februari 1983.

Sepanjang karier sepak bolanya, Costas bermain di beberapa klub Argentina. Klub paling lama yang diperkuat olehnya adalah Racing Club, selama 11 musim.

Setelah pensiun pada 1997, Gustavo Costas langsung terjun ke dunia kepelatihan pada 1999 dengan menukangi Racing Club. Cuma satu musim di sana, ia pindah melatih ke Guarani.

Sama seperti karier sepak bolanya sebagai pemain, perjalanan karier Gustavo Costas juga lebih banyak dihabiskan dengan melatih klub-klub dari Amerika Latin.

Beberapa klub luar Amerika Latin yang pernah dilatih olehnya ada Atlas (Meksiko) serta dua klub asal Arab Saudi, Al-Fayhan dan klub Cristiano Ronaldo saat ini, Al Nassr.

Klub terakhir yang dilatih oleh Costas sebelum ditunjuk sebagai pelatih Bolivia adalah klub asal Chile, Palestino. Pada November 2022 lalu, ia lalu ditunjuk sebagai pelatih Bolivia.

Gustavo Costas baru satu kali mendampingi Bolivia mentas dan hasilnya kalah  dari peru di laga persahabatan dengan skor 0-1.

Kontributor: Aditia Rizki Nugraha
Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Dua pemain naturalisasi Timnas Indonesia punya jalan berbeda.

indonesia | 14:20 WIB

Inilah hasil drawing babak pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

indonesia | 13:59 WIB

Ian Maatsen bawa Chelsea menang telak.

indonesia | 11:13 WIB

Penyerang Timnas Putri Indonesia U-19 ingin skuadnya lakukan ini.

indonesia | 15:06 WIB

Striker jebolan Garuda Select disanjung mantan pelatih Timnas Indonesia.

indonesia | 13:23 WIB

Anak asuh Shin Tae-yong di Timnas Indonesia U-20 dilepas oleh klubnya di Eropa

indonesia | 09:07 WIB

Thomas Doll menilai ada sejumlah pemain Indonesia yang layak bermain di Liga Jerman

indonesia | 08:17 WIB

Bima Sakti tidak baper usai disindir netizen dengan sebutan pelatih tarkam.

indonesia | 20:45 WIB
Tampilkan lebih banyak