Gol.bolatimes.com - Perseteruan Shin Tae-yong dan pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll, semakin memanas setelah kedua pelatih top tersebut saling sindir lewat media.
Saling sindir antara dua pelatih ini bermula dari pemanggilan pemain untuk Timnas Indonesia U-20 yang melakukan TC jangka panjang.
Sebanyak sembilan pemain Persija dipanggil oleh Shin Tae-yong untuk mengikuti TC Timnas U-20. Thomas Doll menilai TC jangka panjang tidak relevan dengan Liga 1 2022/23 yang masih berlangsung.
Akhirnya, Doll dan Shin Tae-yong, pelatih timnas Indonesia U-20, sempat saling respons via media terkait TC jangka panjang dan pelepasan pemain.
Perseteruan antara pelatih asal Korea Selatan dan pelatih asal Jerman ini sempat bisa diredam setelah PSSI dan pihak Persija melakukan pertemuan.
Namun beberapa waktu lalu, Thomas Doll kembali memulai bara perseteruan dengan Shin Tae-yong. Usut punya usut, Doll mengkritik Shin yang tak hadir saat pertemuan Persija dengan tim pelatih Timnas.
Doll menilai Persija tidak dihargai oleh Shin Tae-yong, padahal pertemuan tersebut dinilai bisa membuahkan solusi dari persoalan pemanggilan pemain ke TC Timnas Indonesia U-20 untuk Piala Asia U-20 dan Piala Dunia U-20 2023.
Situasi sempat makin memanas setelah Thomas Doll menyebut Shin Tae-yong badut karena eks pelatih Timnas Korea Selatan tersebut menjadi bintang iklan di TV.
Hal itu dikatakan Thomas Doll saat sesi konferensi pers sehari jelang laga Persija vs Arema FC di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Sabtu (11/2/2023) lalu. Thomas Doll menilai Shin Tae-yong tidak pantas menjadi bintang iklan. Karena Shin Tae-yong seorang pelatih.
Apa yang dikatakan oleh Thomas Doll membuat pendukung Timnas Indonesia bersuara. Mereka ramai-ramai menyindir Persija dan Doll.
Dalam sebuah unggahan foto di Instagram PSSI yang menampilkan Brandon Scheunemann dan salah satu pemain Persija, netizen Indonesia ramai-ramai menyindir sikap Thomas Doll dan Persija yang enggan melepas pemain ke Timnas Indonesia.
“Tuh lihat, baru kali ini club lebih besar dari timnas,” tulis whyyu****
“Tuh lihat, pelatihmu di klub sudah keluar konteks, nyerang personal. Sesuatu yang tidak pantas keluar dari mulut pelatih yang baru beberapa bulan di Indonesia yang ditunjukan kepada pelatih timnas yang sudah tahunan dan bawa timnas bangkit,” tulis ahmadhafid****
Adapun terkait komentarnya yang menyebut Shin Tae-yong badut, Thomas Doll telah meminta maaf. Thomas meminta maaf bahwa pernyataan tersebut dipersepsi dalam konteks personal.
"Saya mau meminta maaf atas perkataan saya sebelumnya di mana saya menyebut dia [Shin Tae Yong] seperti badut," ucap Thomas dikutip dari laman Persija, Minggu kemarin.