Masih di Turki, Petinggi Madura United Tak Tahu Kapan Ronaldo Kwateh Bisa Gabung TC Timnas Indonesia U-20

Ronaldo Kwateh saat ini masih di Turki, kabarnya akan gabung klub di sana

Selasa, 14 Februari 2023 | 08:35 WIB
Ronaldo Kwateh dalam laga melawan Thailand di Piala AFF U-19 2022. (Dok. PSSI)

Ronaldo Kwateh dalam laga melawan Thailand di Piala AFF U-19 2022. (Dok. PSSI)

Gol.bolatimes.com - Direktur Utama (Dirut) Madura United (MU), Annisa Zhafarina, tidak tahu apakah Ronaldo Kwateh bergabung dalam training camp (TC) Timnas Indonesia U-20. Ia belum bisa memastikan.

Ronaldo Kwateh saat ini sedang berada di Turki untuk negoisasi dengan klub baru. Oleh karena itu, pemain 18 tahun tersebut belum dapat memenuhi panggilan Pelatih Shin Tae-yong untuk mengikuti pemusatan latihan Timnas Indonesia U-20.

Klub Madura United FC selaku pemilik Ronaldo tak bisa memastikan. Namun, Annisa menyebut pihaknya terus berkomunikasi dengan Ronaldo dan PSSI.

Laga uji coba Timnas Indonesia U-20 vs Cakallikli Spor di Lapangan Kempinski Hotel Football, Antalya, Turki, Senin (24/10/2022). [Dok. PSSI]
Laga uji coba Timnas Indonesia U-20 vs Cakallikli Spor di Lapangan Kempinski Hotel Football, Antalya, Turki, Senin (24/10/2022). [Dok. PSSI]

"Sekarang lagi komunikasi sama Ronaldo sendiri, keadaan dia di sana bagaimana, nanti kita komunikasi langsung sama PSSI. Komunikasinya juga lancar, jadi mungkin kita tunggu Ronaldo pulang untuk membela Timnas Indonesia U-20," kata Annisa di acara Senayan, Jakarta, Senin (13/2/2023).

"Nanti kami kabarin ke media, kapan dia pulang dan apakah dia akan ikut TC segala macem. Kami langsung komunikasi sama PSSI, kalau coach Shin kan memang diwakilkan sama PSSI, sama kaya Madura United pun juga langsung dari kepelatihan sama dari manajemen langsung ke PSSI," tambahnya.

Lebih lanjut Annisa juga tak bisa memastikan apakah Ronaldo bisa membela Timnas Indonesia U-20 di turnamen mini pada 17-22 Februari. Ada tiga lawan yang bakal dihadapi Garuda Nusantara di turnamen tersebut yakni Selandia Baru, Guatemala dan Fiji.

"Sekarang kami masih proses sama Ronaldo-nya sendiri dengan klubnya di sana. Nanti pasti kami
kabarin ke media bagaimana keadaannya Ronaldo dan apakah dia ikut timnas atau tidak," pungkasnya.

Selain Ronaldo Kwateh, satu talenta muda lainnya yang belum bergabung dalam training camp (TC) Timnas Indonesia U-20 adalah Marselino Ferdinan. Ia saat ini berada di Belgia.

Sementara Persija Jakarta yang sebelumnya berat melepas pemain ke Timnas Indonesia U-20, masih menahan Muhammad Ferarri.

Sedangkan Dony Tri Pamungkas, Cahya Supriadi, Alfriyanto Nico sudah kelihatan dalam latihan tim nasional.

Persib Bandung juga masih menahan dua pemain. Mereka adalah Kakang Rudianto dan Ferdiansyah.

Timnas Indonesia U-20 saat ini tengah dipersiapkan untuk berlaga di Piala Asia U-20 2023 pada 1-18 Maret mendatang. Tim Merah Putih tergabung di Grup A bersama Irak, Suriah dan tuan rumah Uzbekistan.

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Dua pemain naturalisasi Timnas Indonesia punya jalan berbeda.

indonesia | 14:20 WIB

Inilah hasil drawing babak pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

indonesia | 13:59 WIB

Ian Maatsen bawa Chelsea menang telak.

indonesia | 11:13 WIB

Penyerang Timnas Putri Indonesia U-19 ingin skuadnya lakukan ini.

indonesia | 15:06 WIB

Striker jebolan Garuda Select disanjung mantan pelatih Timnas Indonesia.

indonesia | 13:23 WIB

Anak asuh Shin Tae-yong di Timnas Indonesia U-20 dilepas oleh klubnya di Eropa

indonesia | 09:07 WIB

Thomas Doll menilai ada sejumlah pemain Indonesia yang layak bermain di Liga Jerman

indonesia | 08:17 WIB

Bima Sakti tidak baper usai disindir netizen dengan sebutan pelatih tarkam.

indonesia | 20:45 WIB
Tampilkan lebih banyak