Gol.bolatimes.com - Calon pemain Timnas Indonesia, Justin Hubner mencatatkan assist ciamik pada laga Wolves U-21 melawan Arsenal U-21 dalam lanjutan Premier League 2 Divisi 1.
Laga yang digelar di Sir Jack Hayward Training Ground, Wolverhampton, Senin (13/1/2023) dimenangkan oleh Wolves dengan skor 2-0.
Pada laga tersebut, Justin Hubner main sebagai starter. Ia pun langsung membuktikan kalau dirinya layak mengisi starting line-up.
Baca Juga: Soal Lawan Timnas Indonesia di FIFA Matchday, Tajikistan Tim yang Paling Mungkin hadapi Skuad Garuda
Wolves unggul cepat melalui pemain mereka, Pedro Neto di menit ke-8. Selang 11 menit kemudian, Wolves menggandakan keunggulan lewat Dexter Lembikisa.
Gol Lembikisa ini melibatkan Justin Hubner. Kala itu, bek tengah 19 tahun tersebut memberikan umpan jarak jauh yang tepat mengarah ke Lembikisa.
Baca Juga: Republik Dominika Mundur dari Turnamen Mini, Negara Tetangga Indonesia Ini Jadi Penggantinya
Lembikisa lantas melakukan penetrasi ke kotak penalti Arsenal dan diakhiri dengan tembakan yang membobol gawang Arsenal U-21 yang dikawal Hubert Graczyk.
Dua gol tersebut bertahan hingga pertandingan usai. Dengan kemenangan ini, Wolves U-21 naik peringkat ke 11 klasemen Premier League 2 Division 1 dengan koleksi 17 poin dari 16 pertandingan.
Baca Juga: Jika Jadi Ketum PSSI, Arif Putra Wicaksono akan Buat Indonesia Setara dengan Jepang dalam 3 Tahun