Gol.bolatimes.com - Klub Belgia, KMSK Deinze mengubur mimpi Marselino Ferdinan dalam-dalam. Ini dia alasannya.
Seperti diketahui, Marselino Ferdinan hijrah dari Persebaya Surabaya ke KMSK Deinze pada awal Februari 2023.
Gelandang andalan Timnas Indonesia ini dikontrak klub divisi 2 Belgia tersebut sampai 30 Juni 2024 dengan opsi perpanjangan satu tahun.
Baca Juga: Jelang Garuda Select vs Rochdale, Rafly Selang Prediksi Lawan Bermain Keras
Namun, ia tak kunjung menjalani debut usai mendapatkan kontrak profesional tersebut. Pemain 18 tahun ini harus menunggu izin kerja keluar dari pemerintah setempat.
Belum juga debut, Marselino Ferdinan justru harus mengubur mimpinya. Ia dipastikan gagal tampil di Liga 1 Belgia musim depan.
Hal ini lantaran KMSK Deinze menelan kekalahan 2-3 atas RSCA Futures pada Minggu (12/2/2023). Kekalahan ini membuat KMSK Deinze harus finis di peringkat ke-8 klasemen akhir musim reguler.
Baca Juga: Disanjung Thomas Doll Berpeluang Dipanggil ke Timnas Indonesia, Resky Fandi: Amin!
Sebagai informasi, kompetisi Liga 2 Belgia memiliki format yang agak berbeda dari kompetisi lainnya di Eropa. Pada liga tersebut hanya diikuti 12 tim.
Sebanyak 12 tim tersebut dibagi menjadi dua grup yakni grup promosi dan grup degradasi. Untuk enak tim yang berada di posisi teratas berhak memperebutkan tiket ke Liga 1 Belgia musim depan.
Sedangkan untuk tim enam terbawah harus berjuang agar terhindar dari degradasi.
Baca Juga: Ngotot Marselino Ferdinan segera TC bersama Timnas Indonesia U-20, Shin Tae-yong: Dia Pemain Kunci
Dengan aturan seperti ini, tentunya KMSK Deinze hanya bisa bersaing untuk terhindar dari degradasi dibandingkan memperebutkan tiket ke Liga 1 Belgia musim depan karena hanya finish di posisi ke-8 klasemen akhir.