Moncer Lagi, Striker Muda Timnas Indonesia Panaskan Top Skor BRI Liga 1 2022/2023

Striker muda Timnas Indonesia jadi pesaing pemain asing di daftar top skor BRI Liga 1.

Husna Rahmayunita | BolaTimes.com
Rabu, 15 Februari 2023 | 10:21 WIB
Selebrasi pemain PSM Makassar Ramadhan Sananta. (Dok. PSM Makassar)

Selebrasi pemain PSM Makassar Ramadhan Sananta. (Dok. PSM Makassar)

Gol.bolatimes.com - Persaingan pencetak gol terbanyak atau top skor sementara BRI Liga 1 2022/2023 semakin panas. Penyerang PSM Makassar, Ramadhan Sananta masuk daftar.

Ramadhan Sananta kembali menambah torehan gol berkat penampilan impresifnya pada laga Persib Bandung kontra PSM Makassar, Selasa (14/2/2023).

Pada pertandingan yang digelar di Stadion Pakansari itu, PSM Makassar mengalahkan Persib Bandung dengan skor 2-1. Kebobolan lebih dulu, skuad Juku Eja berhasil comeback dan keluar sebagai pemenang.

Gol Ramadhan Sananta pada menit ke-54 membuka keunggulan PSM Makassar, sebelum digenapkan oleh Yance Sayuri di menit ke-66.

Seusai laga, penampilan Ramadhan Sananta pun menjadi sorotan. Tampil produktif, striker muda Timnas Indonesia itu total telah mengoleksi 8 gol untuk klubnya.

Dia menjadi pemain lokal pertama yang masuk daftar top BRI Liga 1 2022/2023, di mana sebelumnya didominasi pemain asing. Kini, jumlah torehan golnya menyamai Sho Yamamoto (Persebaya) dan Ciro Alves (Persib).

Berikut daftar top skor sementara BRI Liga 1 2022/2023:

16 gol: David da Silva (Persib Bandung)

13 gol: Matheus Pato (Borneo FC)

12 gol: Ilija Spasojevic (Bali United)

10 gol: Karim Rossi (Dewa United)

9 gol: Abdulla Yusuf Helal (Persija Jakarta), Privat Mbarga (Bali United), Rafael Silva (Barito Putera), Lulinha (Madura United), Ryo Matsumura (Persis Solo)

8 gol: Sho Yamamoto (Persebaya Surabaya), Ciro Alves (Persib Bandung), Ramadhan Sananta (PSM Makassar)

7 gol: Ramiro Fergonzi (Persita Tangerang), Ezequiel Vidal (Persita Tangerang), Everton Nascimento (PSM Makassar), Kenzo Nambu (PSM Makassar), Gustavo Tocantis (Barito Putera/Persikabo 1973), Beto Goncalves ( Madura United), Dedik Setiawan (Arema FC)

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Dua pemain naturalisasi Timnas Indonesia punya jalan berbeda.

indonesia | 14:20 WIB

Inilah hasil drawing babak pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

indonesia | 13:59 WIB

Ian Maatsen bawa Chelsea menang telak.

indonesia | 11:13 WIB

Penyerang Timnas Putri Indonesia U-19 ingin skuadnya lakukan ini.

indonesia | 15:06 WIB

Striker jebolan Garuda Select disanjung mantan pelatih Timnas Indonesia.

indonesia | 13:23 WIB

Anak asuh Shin Tae-yong di Timnas Indonesia U-20 dilepas oleh klubnya di Eropa

indonesia | 09:07 WIB

Thomas Doll menilai ada sejumlah pemain Indonesia yang layak bermain di Liga Jerman

indonesia | 08:17 WIB

Bima Sakti tidak baper usai disindir netizen dengan sebutan pelatih tarkam.

indonesia | 20:45 WIB
Tampilkan lebih banyak