Media Vietnam Sebut Park Hang-seo Berpeluang Gantikan Shin Tae-yong, Ini Alasannya

Akankah Park Hang-seo gantikan Shin Tae-yong untuk melatih Timnas Indonesia?

Gagah Radhitya Widiaseno | BolaTimes.com
Kamis, 16 Februari 2023 | 08:56 WIB
Hubungan Shin Tae-yong dan Park Hang-seo semakin dingin. (Zing News)

Hubungan Shin Tae-yong dan Park Hang-seo semakin dingin. (Zing News)

Gol.bolatimes.com - Eks pelatih Vietnam, Park Hang-seo berpeluang untuk menggantikan Shin Tae-yong di Timnas Indonesia. Hal ini diutarakan oleh salah satu media Vietnam, laodong,vn.

Saat ini, Park Hang-seo berstatus sebagai penangguran usai memilih tak memperpanjang kontrak bersama Timnas Vietnam.

Ia kini kembali ke negara asal, Korea Selatan untuk healing dari dunia persepakbolaan.

Baca Juga: Ini sejumlah Alasan Tiga Pemain Andalan Shin Tae-yong Tak Perlu Khawatir jika Namanya Dicoret dari Timnas Indonesia U-20

Meski sudah tak lagi menukangi tim, Park menjadi obyek media Vietnam untuk dibahas tentang masa depannya.

Salah satunya media Laodong.vn yang menyebut Park diisukan menggantikan Shin Tae-yong di Timnas Indonesia.

Dalam media tersebut disebutkan kalau Park Hang-seo tidak tertarik untuk melatih Korea Selatan ataupun Vietnam lagi.

Baca Juga: Shin Tae-yong Ungkap Permintaan untuk Ketum PSSI yang Baru

"Saya tidak berniat melanjutkan karier kepelatihan saya di Vietnam atau Korea Selatan saat ini. Saya pikir saya akan melakukan peran lain di tahun depan, dengan persetujuan keluarga saya," ujar Park.

Namun ia akan mempertimbangkan jika ada tim di kawasan ASEAN meminatinya.

"Saya akan mempertimbangkan," kata Park Hang-seo ketika ditanya tentang kemungkinan melatih China atau negara ASEAN lainnya.

Baca Juga: Jika Erick Thohir Terpilih jadi Ketum PSSI, Ini Permintaan Pertama Shin Tae-yong untuk Timnas Indonesia

Salah satu negara ASEAN yang memungkinkan yakni Timnas Indonesia. Pasalnya kontrak Shin Tae-yong akan berakhir pada akhir tahun 2023 mendatang.

"Park Hang-seo untuk memimpin tim lain di Asia Tenggara sangat memungkinkan. Di mana, yang paling mungkin adalah Timnas Indonesia," tulis artikel tersebut.

"Skenario ini sempat terpikir oleh media di sana setelah Park Hang-seo membantu Vietnam mengalahkan Indonesia di babak semifinal Piala AFF 2022. Kontrak Shin Tae-yong bersama Timnas Indonesia masih berlaku hingga Desember 2023," tambahnya.

Namun mereka melihat jika hal tersebut bisa saja terjadi jika PSSI tak memperpanjang kontrak Shin Tae-yong.

PSSI mempertimbangkan untuk perpanjangan kontrak usai Piala Dunia U-20 2023 yang digelar di Indonesia.

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Dua pemain naturalisasi Timnas Indonesia punya jalan berbeda.

indonesia | 14:20 WIB

Inilah hasil drawing babak pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

indonesia | 13:59 WIB

Ian Maatsen bawa Chelsea menang telak.

indonesia | 11:13 WIB

Penyerang Timnas Putri Indonesia U-19 ingin skuadnya lakukan ini.

indonesia | 15:06 WIB

Striker jebolan Garuda Select disanjung mantan pelatih Timnas Indonesia.

indonesia | 13:23 WIB

Anak asuh Shin Tae-yong di Timnas Indonesia U-20 dilepas oleh klubnya di Eropa

indonesia | 09:07 WIB

Thomas Doll menilai ada sejumlah pemain Indonesia yang layak bermain di Liga Jerman

indonesia | 08:17 WIB

Bima Sakti tidak baper usai disindir netizen dengan sebutan pelatih tarkam.

indonesia | 20:45 WIB
Tampilkan lebih banyak