Babay Karnawi, Voter Pertama yang Protes di Pemilihan Waketum PSSI: Pernah Pecat 5 Pemain karena Match Fixing

"Tepatnya yang diprotes oleh salah satu voter dimulai dari Perserang Serang yang saat itu ya, yaitu pak haji Babay (Karnawi),"

Galih Prasetyo | BolaTimes.com
Sabtu, 18 Februari 2023 | 11:53 WIB
Manajer Perserang Serang Babay Karnawi (Instagram @babay_karnawi)

Manajer Perserang Serang Babay Karnawi (Instagram @babay_karnawi)

Gol.bolatimes.com - Nama Babay Karnawi disebut oleh wakil ketua umum (Waketum) terpilih PSSI periode 2023-2027, Ratu Tisha sebagai voter pertama yang memprotes proses pemilihan Waketum pada Kongres Luar Biasa (KLB) PSSI pada Kamis 16 Februari 2023.

Babay disebut Ratu Tisha saat hadir menjadi salah satu bintang tamu di acara Mata Najwa. Saat itu host Najwa Shihab bertanya ke Tisha soal apa yang terjadi saat proses pemilihan wakil ketua umum di KLB PSSI.

"Apa sih yang terjadi di situ mba Tisha, jadi memang suara mba Tisha hilang atau apa?" tanya Najwa.

Baca Juga: Kenapa Zainudin Amali Bisa Jadi Waketum PSSI I, Ratu Tisha Malah II

"Tepatnya yang diprotes oleh salah satu voter dimulai dari Perserang Serang yang saat itu ya, yaitu pak haji Babay (Karnawi). Dia protes bahwa suara dia yang dia pilih adalah Ratu Tisha dan Yesaya (Oktavianus)," jawan Ratu Tisha.

"Kemudian berdiri lagi Asprov DIY, yang dia pilih adalah Ratu Tisha dan Ahmad (Syauqi). Kemudian berdiri lagi waktu itu dari Persikab, Maluku, dari Sulut, dari Tegal, kemudian ada yang maju lagi," tambahnya.

Baca Juga: 5 Fakta Unik KLB PSSI, dari Ratu Tisha Kembali Duduki Jabatan hingga Drama Yunus Nusi Mundur

"Itu hal yang tak mudah di dalam satu forum yang besar dan itu diinisiasi oleh satu orang, naik satu orang, dan akhirnya mereka berani mengungkapkan pendapat,"

Lantas siapa Haji Babay yang diungkap oleh Ratu Tisha tersebut?

Haji Babay alias Babay Karnawi ialah manajer dari klub Liga 2 Perserang Serang. Sosok Babay pernah juga jadi sorotan saat berani memecat lima pemain dan seorang pelatih pada 2021.

Baca Juga: 3 Efek Positif usai Ratu Tisha Terpilih Jadi Waketum PSSI, Liga 1 Putri Bisa Bergulir Kembali

Kelima pemain dan pelatih itu dipecat karena diduga terlibat pengaturan skor. Babay mengungkap bahwa ia mendapat informasi pengaturan skor.

"Klub Liga 2, Perserang memecat lima pemain dan seorang pelatih karena diduga terlibat pengaturan skor pertandingan. Manajer Perserang, Babay Karnawi mengungkapkan bahwa dia mendapat informasi pengaturan skor pertandingan, lantas dia melakukan penyelidikan dan berhasil mengumpulkan sejumlah bukti," cuit akun @TxtSerang pada 29 Oktober 2021.

"Beberapa orang telah menghubungi sejumlah pemain Perserang untuk membuat Perserang kalah dalam pertandingan melawan RANS Cilegon FC, Persekat dan Badak Lampung," ujar Babay.

Baca Juga: Berkat Wibawa Iwan Bule, Ratu Tisha Selamat dari Kecurangan dan Terpilih Jadi Waketum PSSI

Selain aktif sebagai manajer Perserang, Babay juga diketahui menjabat sebagai camat Kibin, kecamatan di Kabupaten Serang, Provinsi Serang.

Babay menjabat sebagai camat Kibin pada Agustus 2022. Ia menggantikan Imron Ruhyadi yang bertugas jadi Camat Anyar.

Sebelum jadi Camat Anyar, pria bergelar S2 ini sempat menjadi Kabag Umum Setda Kabupaten Serang.

Selain itu, pada 2014, Babay sempat didukung menjadi Ketua Umum organisasi Pengurus Cabang Persatuan Olahraga Dayung Seluruh Indonesia (Pengcab PODSI).

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Dua pemain naturalisasi Timnas Indonesia punya jalan berbeda.

indonesia | 14:20 WIB

Inilah hasil drawing babak pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

indonesia | 13:59 WIB

Ian Maatsen bawa Chelsea menang telak.

indonesia | 11:13 WIB

Penyerang Timnas Putri Indonesia U-19 ingin skuadnya lakukan ini.

indonesia | 15:06 WIB

Striker jebolan Garuda Select disanjung mantan pelatih Timnas Indonesia.

indonesia | 13:23 WIB

Anak asuh Shin Tae-yong di Timnas Indonesia U-20 dilepas oleh klubnya di Eropa

indonesia | 09:07 WIB

Thomas Doll menilai ada sejumlah pemain Indonesia yang layak bermain di Liga Jerman

indonesia | 08:17 WIB

Bima Sakti tidak baper usai disindir netizen dengan sebutan pelatih tarkam.

indonesia | 20:45 WIB
Tampilkan lebih banyak