Gol.bolatimes.com - Persija akan menghadapi Barito Putera dalam lanjutan BRI Liga 1 2022-23 pada Rabu (22/2/2023) di Stadion Patriot Candrabhaga. Tim Macan Kemayoran harus ekstra waspada terhadap Barito yang bakal menyulitkan pada laga nanti.
Pelatih Barito, Rahmad Darmawan tegaskan bahwa kekalahan dari Arema FC pada pekan sebelumnya jadi motivasi untuk bisa meraih hasil positif melawan Persija.
Menariknya, Persija pun baru menelan kekalahan atas Bhayangkara FC di pekan sebelumnya. Laga kedua tim pun diprediksi akan berlangsung ketat.
Baca Juga: Persija Jakarta Ingin TC Jangka Panjang Timnas Indonesia Ditiadakan, Sindir Shin Tae-yong?
Melihat potensi kesulitan tim yang cukup berarti saat melawan Persija, Rahmad Darmawan telah menyiapkan langkah antisipasi untuk pemain Barito Putera agar bisa meredam kekuatan lawan.
Dia berharap Bayu Pradana dkk dapat menyulitkan dan memberi perlawanan yang berarti bagi Persija.
“Kita akan siapkan paling ideal melawan Persija yang kita tahu keinginan mereka kuat untuk berada di papan atas di puncak klasemen,” ujar eks pelatih Persija tersebut seperti dikutip dari laman resmi PT LIB.
“Kita mewaspadai itu dan membuat langkah yang tidak memudahkan mereka,” sambungnya.
Rahmad Darmawan mengakui bahwa Barito kerap kali kerepotan menghadapi tim yang diuntungkan dari sisi masa recovery.
Namun dia berharap pemainnya bisa menjaga dan mengatur kondisi kebugaran fisiknya dengan baik.
Baca Juga: Persija Jakarta Gagal ke Puncak Klasemen Liga 1, Thomas Doll Beberkan Penyebabnya
“Memang praktis kita melawan dua tim yang recovery-nya lebih diuntungkan. Melawan Arema, kita kalah di recovery,” ungkapnya.
“Lawan Persija mereka bermain lebih awal dua hari dari kita, oleh karena itu memanage recovery tim agar bisa bugar melawan Persija,”
Baca Juga: Klasemen Terbaru BRI Liga 1 usai Persija Kalah dari Bhayangkara FC, Persib Bandung Full Senyum?