Timnas Indonesia Masih Abu-abu, Inilah Daftar Lawan Negara ASEAN di FIFA Matchday Maret 2023

Beda dari tim lain, Timnas Indonesia masih cari lawan di FIFA Matchday Maret 2023.

Husna Rahmayunita | BolaTimes.com
Selasa, 21 Februari 2023 | 09:30 WIB
Selebrasi Timnas Thailand setelah mengalahkan Malaysia di leg II Semifinal Piala AFF 2022 di Stadion Thammasat, Selasa (10/1/2023). (Instagram/@changsuek)

Selebrasi Timnas Thailand setelah mengalahkan Malaysia di leg II Semifinal Piala AFF 2022 di Stadion Thammasat, Selasa (10/1/2023). (Instagram/@changsuek)

Gol.bolatimes.com - Sejumlah negara Asia Tenggara (ASEAN) sudah mengumumkan lawan untuk agenda FIFA Matchday Maret 2023. Namun, Timnas Indonesia masih abu-abu.

Sejauh ini, sudah ada beberapa negara ASEAN yang merilis lawan serta jadwal pertandingan di FIFA Matchday periode Maret 2023.

Salah satunya, Timnas Thailand yang akan menghadapi dua negara Timur Tengah yakni Uni Emirat Arab (UEA) dan Suriah pada Maret mendatang.

Sebelumnya, Tim Gajah Perang diundang untuk mengikuti Piala AFF-nya Asia Barat atau WAFF Championship. Namun, tuan rumah UEA justru mengundurkan diri dari kejuaraan tersebut.

Alhasil, Thailand batal mengikuti WAFF Championship. Namun, pasukkan Alexandre Polking kabarnya tetap akan adu kekuatan lawan UEA di FIFA Matchday Maret 2023.

Sementara itu Timnas Brunei Darussalam mendapat undangan untuk tampil di kompetisi yang digelar Federasi Sepak Bola Bangladesh atau BFF yang bertajuk Tri-Nations Cup 2023.

Dalam kompetisi itu, Brunei Darussalam tak hanya bersua Timnas Bangladesh namun juga berhadapan dengan Seychelles, negara bagian Afrika,

Berbanding terbalik dengan dua negara tersebut, Timnas Indonesia jutsru belum menemukan lawan tanding. Sebelumnya, Skuad Garuda membidik Tajikistan dan Bolivia untuk bertanding di FIFA Matchday 2023.

Namun, kedua negara tersebut tak bersedia. Bahkan Tajikistan terang-terangan mengumumkan lawannya yang ternyata bukan Timnas Indonesia.

Negara ranking 108 itu memilih dua lawan yakni yang UEA kekinian bercokol di ranking 70 dan Kuwait yang berada di urutan 148.

Berikut daftar lawan negara ASEAN di FIFA Matchday Maret 2023 yang diumumkan sejauh ini:

Malaysia: Hong Kong, Turkmenistan

Thailand: UEA, Suriah

Filipina: Turkmenistan, Kuwat

Brunei Darussalam: Bangladesh, Seychelles

Myanmar: India, Kirgistan

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Dua pemain naturalisasi Timnas Indonesia punya jalan berbeda.

indonesia | 14:20 WIB

Inilah hasil drawing babak pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

indonesia | 13:59 WIB

Ian Maatsen bawa Chelsea menang telak.

indonesia | 11:13 WIB

Penyerang Timnas Putri Indonesia U-19 ingin skuadnya lakukan ini.

indonesia | 15:06 WIB

Striker jebolan Garuda Select disanjung mantan pelatih Timnas Indonesia.

indonesia | 13:23 WIB

Anak asuh Shin Tae-yong di Timnas Indonesia U-20 dilepas oleh klubnya di Eropa

indonesia | 09:07 WIB

Thomas Doll menilai ada sejumlah pemain Indonesia yang layak bermain di Liga Jerman

indonesia | 08:17 WIB

Bima Sakti tidak baper usai disindir netizen dengan sebutan pelatih tarkam.

indonesia | 20:45 WIB
Tampilkan lebih banyak