Inter Milan vs Porto: Data dan Fakta Menarik, Il Biscone Bakal Patuk Si Naga?

Inter Milan vs Porto diprediksi akan berjalan alot dengan tensi tinggi.

Galih Prasetyo | BolaTimes.com
Rabu, 22 Februari 2023 | 10:49 WIB
Aksi Lautaro Martinez cetak gol saat Inter Milan kalahkan AC Milan 3-0 di final Piala Super Italia. (AFP)

Aksi Lautaro Martinez cetak gol saat Inter Milan kalahkan AC Milan 3-0 di final Piala Super Italia. (AFP)

Gol.bolatimes.com - Inter Milan vs Porto jadi salah satu laga menarik di leg pertama babak 16 besar Liga Champions 2022-23. Laga kedua tim akan dihelat di Stadion Giuseppe Meazza, Kamis (23/2/2023) dinihari WIB.

Tuan rumah punya modal positif jelang lawan Porto. Anak asuh Simone Inzaghi itu belum terkalahkan di 5 laga terakhir di semua kompetisi.

Terakhir, Il Biscone alias Ular Besar menang 3-1 ata Udinese akhir pekan lalu. Mereka hanya sempat tersandung ditahan imbang tanpa gol saat melawan Sampdoria.

Baca Juga: Jadwal Liga Champions Malam Ini: Ada RB Leipzig vs Manchester City dan Inter Milan vs Porto

Sementara tim tamu, Si Naga dari Portugal juga bukan lawan mudah. Sama seperti Inter Milan, anak asuh Sérgio Conceicao juga tidak terkalahkan dalam lima laga terakhir di semua kompetisi.

Menarik untuk melihat laga kedua tim dinihari nanti, apalagi pelatih Porto, Sergio Conceicao yang akan kembali pulang ke Inter Milan.

Pelatih 48 tahun itu menghabisi waktu 2 musim bermain di Inter Milan. Conceicao tercatat melakoni 42 laga dan mencetak 1 gol.

Baca Juga: 5 Fakta Menarik usai Liverpool Dibantai Real Madrid 2-5 di Liga Champions

Berikut data dan fakta menarik jelang laga Inter Milan vs Porto:

- Kedua tim telah empat kali bertemu di ajang Liga Champions.

- Pertemuan pertama kedua tim terjadi pada musim 2005-06. Kala itu Inter Milan menang 2-1 di babak fase grup.

Baca Juga: Hasil Liga Champions: Tampil Perkasa, Napoli Hajar Eintracht Frankfurt 2-0

- Porto kemudian berhasil membalas dan meraih kemenangan 2-0 atas Inter Milan pada 19 Oktober 2005. Marco Materazzi saat itu mencetak gol bunuh diri.

- Dari 4 laga kedua tim di Liga Champions tercipta 11 gol. Inter Milan menorehkan 6 gol sementara Porto sisanya.

- Pada babak fase grup Liga Champions 2022-23, Inter Milan ditekuk 0-2 oleh Bayern Munich. Setelah itu, mereka tancap gas dan meraih 4 kali menang serta 1 kali imbang.

Baca Juga: Hasil Liga Champions: Kena Comeback Menyakitkan, Liverpool Dibantai Real Madrid 2-5

- Porto mengalahkan Atletico Madrid di laga terakhir babak fase grup Liga Champions 2022-23.

- Porto lolo ke babak 16 besar dengan status juara grup, sementara Inter Milan berstatus runner up dengan meraih 10 poin.

- Edin Dzeko jadi mesin pencetak gol Inter Milan di Liga Champions 2022-23. Ia telah mengemas 3 gol sejauh ini.

- Sementara pemain Porto yang paling produktif ialah striker asal Iran, Mehdi Taremi. Ia sudah mencetak 5 gol di Liga Champions musim ini.

- Dari 3 laga di markas sendiri, Inter Milan hanya kalah 1 kalah pada Liga Champions musim ini. Dua laga sisa diakhiri dengan kemenangan.

- Porto memiliki rekor tandang cukup bagus di semua kompetisi. Si Naga menang 12 laga dan imbang 3 kali dan belum pernah kalah.

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Dua pemain naturalisasi Timnas Indonesia punya jalan berbeda.

indonesia | 14:20 WIB

Inilah hasil drawing babak pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

indonesia | 13:59 WIB

Ian Maatsen bawa Chelsea menang telak.

indonesia | 11:13 WIB

Penyerang Timnas Putri Indonesia U-19 ingin skuadnya lakukan ini.

indonesia | 15:06 WIB

Striker jebolan Garuda Select disanjung mantan pelatih Timnas Indonesia.

indonesia | 13:23 WIB

Anak asuh Shin Tae-yong di Timnas Indonesia U-20 dilepas oleh klubnya di Eropa

indonesia | 09:07 WIB

Thomas Doll menilai ada sejumlah pemain Indonesia yang layak bermain di Liga Jerman

indonesia | 08:17 WIB

Bima Sakti tidak baper usai disindir netizen dengan sebutan pelatih tarkam.

indonesia | 20:45 WIB
Tampilkan lebih banyak