Gol.bolatimes.com - Salah satu calon rival Timnas Indonesia U-20, Suriah U-20 berambisi menembus semifinal Piala Asia U-20 2023 meski kejuaraan belum dimulai.
Piala Asia U-20 2023 digelar di Uzbekistan pada 1-18 Maret 2023. Di kejuaraan tersebut, Suriah U-20 tergabung dalam Grup A bersama Timnas Indonesia U-20, Irak dan tuan rumah Uzbekistan.
Meski Piala Asia U-20 2023 belum digelar, Suriah U-20 sudah mengumbar ambisi. Pasukan Mark Wotte siap tempur agar bisa lolos ke semifinal.
Mark Wotte awalnya mengungkap kriteria pemain yang layak diboyong Suriah ke Piala Asia U-20 2023. Ia mengaku membutuhkan pemain dengan mentalitas bagus.
"Lebih baik memiliki pemain yamg memiliki mental bagus di tim. Kami membutuhkan pemain bersedia memperkuat Suriah dan juga disiplin mau mendengarkan pelatih untuk melakukan apa yang kami inginkan," ujar Mark Wotte dalam video unggahan Syrian FA baru-baru ini.
Pelatih asal Belanda itu berharap para pemain nantinya bisa menampilkan performa di Piala Asia U-20 2023, minimal lolos ke semifinal agar bisa tampil di Piala Dunia U-20 2023.
"Para pemain harus membuktikan kepada staf pelatih kalau pilihan kami tepat. Kami akan tampil bagus di Piala Asia U-20 demi meraih tujuan lolos ke semifinal agar bisa tampil di Piala Dunia U-20 2023 yang akan digelar di Indonesia," terangnya.
Untuk diketahui, sebanyak 16 tim sudah dipastikan lolos ke Piala Dunia U-20 2023 yang digelar di Indonesia pada 20 Mei - 11 Juni mendatang.
Saat ini, masih ada delapan slot yang masih kosong untuk tampil Piala Dunia U-20. Empat slot nantinya akan diisi perwakilan Asia dan empat lainnya untuk Afrika.
Wakil Asia yang berhak melaju akan ditentukan berdasarkan hasil Piala Asia U-20 2023. Adapun Indonesia sudah dipastikan lolos lantara menjadi tuan rumah.