Marselino Ferdinan Debut, Sang Kakak Malah Marah-marah ke Satu Pemain KMSK Deinze

Satu pemain KMSK Deinze kena semprot kakak Marselino.

Arif Budi Setyanto | BolaTimes.com
Minggu, 26 Februari 2023 | 11:00 WIB
Marselino Ferdinan tetap nyengir ketika foto bareng dengan skuad KMSK Deinze (Instagram/kmskdeinze)

Marselino Ferdinan tetap nyengir ketika foto bareng dengan skuad KMSK Deinze (Instagram/kmskdeinze)

Gol.bolatimes.com - Marselino Ferdinan debut bersama klub Belgia, KMSK Deinze. Sang kakak, Oktafianus Fernando marah dengan sikap satu rekan adiknya itu.

KMSK Deinze menjamu Jong Genk dalam laga pertama relegation round Liga Belgia. Hasilnya tidak memuaskan karena tim tuan rumah kalah 1-3.

Bersamaan dengan kekalahan ini, Marselino Ferdinan menjalani debutnya usai tiga pekan resmi bergabung ke KMSK Deinze. Sayangnya laga pertama wonderkid timnas Indonesia tak berjalan mulus.

Baca Juga: Striker Timnas Indonesia U-20 Ungkap Kekhawatiran jelang Piala Asia U-20 2023

Masuk di menit ke-80, Marselino Ferdinan belum bisa membantu timnya terhindar dari kekalahan. Bukan hanya itu, juga kurang mendapatkan bola dari rekannya.

Imbasnya sang kakak Oktafianus Fernando marah-marah. Di kolom komentar Instagram, kakak Marselino Ferdinan itu menyempot satu pemain KMSK Deinze.

Adalah Liridon Balaj yang disemprot oleh Oktafianus. Sebab, pemain asal Kosovo itu dianggap tidak memberikan umpan terhadap Marselino.

Baca Juga: Profil Abdul Razaq Qassem, Kapten Iraq U-20 Calon Lawan Timnas Indonesia U-20 di Piala Asia U-20 2023

Kakak Marselino Ferdinan, Oktafianus Fernando semprot pemain KMSK Deinze. (Instagram/kmskdeinze)
Kakak Marselino Ferdinan, Oktafianus Fernando semprot pemain KMSK Deinze. (Instagram/kmskdeinze)

"Balaj nomor 11, oper c*k," komentar kakak Marselino Ferdinan di postingan KMSK Deinze.

Sementara itu, usai kekalahan ini posisi KMSK Deinze berada di urutan kedua relegation round. Hal itu karena mereka masih mengoleksi 30 poin.

Sedangkan Jong Genk, berada di bawah KMSK Deinze dengan raihan 23 poin. Perjuangan Marselino dkk pun masih panjang untuk menyelamatkan timnya dari jurang degradasi karena masih bermain sembilan pertandingan lagi.

Baca Juga: 5 Pemain Timnas Indonesia U-20 di Piala Asia U-20 dengan Nilai Pasar Tertinggi, Ada yang Rp 3 Miliar Lebih

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Dua pemain naturalisasi Timnas Indonesia punya jalan berbeda.

indonesia | 14:20 WIB

Inilah hasil drawing babak pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

indonesia | 13:59 WIB

Ian Maatsen bawa Chelsea menang telak.

indonesia | 11:13 WIB

Penyerang Timnas Putri Indonesia U-19 ingin skuadnya lakukan ini.

indonesia | 15:06 WIB

Striker jebolan Garuda Select disanjung mantan pelatih Timnas Indonesia.

indonesia | 13:23 WIB

Anak asuh Shin Tae-yong di Timnas Indonesia U-20 dilepas oleh klubnya di Eropa

indonesia | 09:07 WIB

Thomas Doll menilai ada sejumlah pemain Indonesia yang layak bermain di Liga Jerman

indonesia | 08:17 WIB

Bima Sakti tidak baper usai disindir netizen dengan sebutan pelatih tarkam.

indonesia | 20:45 WIB
Tampilkan lebih banyak