Pesan Tegas Ayah Hugo Samir sebelum Bertanding di Piala Asia U-20, Emosi yang jadi Utama

Jacksen tahu bahwa anaknya sedang tumbuh menjadi pria dewasa.

Muhammad Ilham Baktora | BolaTimes.com
Senin, 27 Februari 2023 | 12:05 WIB
Tangkapan layar nasihat Jacksen F Tiago kepada anaknya, Hugo Samir yang akan bertarung di Piala Asia U-20. (Instagram/@hugosamir28)

Tangkapan layar nasihat Jacksen F Tiago kepada anaknya, Hugo Samir yang akan bertarung di Piala Asia U-20. (Instagram/@hugosamir28)

Gol.bolatimes.com - Hugo Samir, gelandang Timnas Indonesia U-20 mendapat nasihat penting dari sang ayah, Jacksen F Tiago. Hugo Samir sendiri menjadi pemain bertalenta yang dibawa Shin Tae-yong ke Piala Asia U-20, Maret nanti.

Seperti yang diketahui, Hugo Samir yang kini masih menekuni Persis Solo Youth merupakan anak dari mantan pelatih Jacksen F Tiago. Hugo Samir melanjutkan karier sang ayah yang sempat menjadi pemain profesional dan saat ini melatih di Persis Youth.

Jacksen tahu bahwa anaknya sedang tumbuh menjadi pria dewasa. Emosi dan juga ledakan semangat biasa memicu dirinya untuk meluapkan saat bermain bola.

Baca Juga: Ramal Timnas Indonesia U-20 Tak Maksimal di Piala Asia U-20, Shin Tae-yong Ingatkan Masyarakat Tak Berekspektasi Lebih

"Selalu diingat, belajar kendalikan emosi," tulis Jacksen dipantau dari kolom komentar unggahan Hugo Samir di Instagram, Senin (27/2/2023).

Jacksen melanjutkan bahwa setiap orang yang mampu mengendalikan emosi, ia menjadi pribadi yang kuat dan tak mudah terhasut dengan orang lain.

"Anda memiliki darah [orang] Brasil, jika Anda belajar mengendalikan emosi diri Anda. Tidak akan ada yang bisa memiliki kendali atas diri Anda," kata mantan pelatih Persipura Jayapura itu.

Baca Juga: Angka-angka Menarik Usai Manchester United Raih Gelar Piala Carabao

Ia juga mendoakan anaknya bisa berjuang lebih di atas lapangan nanti kala menghadapi lawan di Piala Asia U-20.

Bukan tanpa alasan Hugo Samir diingatkan untuk kendalikan emosinya. Hal itu menyusul dengan tindakan tak sportifnya saat menendang wasit karena keputusan yang diberikan pemain 18 tahun ini. Akibatnya, Hugo Samir sempat diberi sanksi tegas tak boleh bermain selama satu tahun. 

Shin Tae-yong membawa 23 pemain mudanya ke ajang pertandingan level Asia itu. Mereka sudah menjalani pemusatan latihan yang digelar hingga 27 hari.

Baca Juga: Erik Ten Hag Tebar Ancaman usai Antar Manchester United Juara: Ini Baru Permulaan

Skuad Garuda Nusantara akan memulai pertandingan pada 1 Maret 2023. Irak U-20 adalah lawan pertamanya di Piala Asia U-20.

Selanjutnya, Timnas Indonesia U-20 akan berhadapan dengan Suriah dan tuan rumah Uzbekistan.

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Dua pemain naturalisasi Timnas Indonesia punya jalan berbeda.

indonesia | 14:20 WIB

Inilah hasil drawing babak pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

indonesia | 13:59 WIB

Ian Maatsen bawa Chelsea menang telak.

indonesia | 11:13 WIB

Penyerang Timnas Putri Indonesia U-19 ingin skuadnya lakukan ini.

indonesia | 15:06 WIB

Striker jebolan Garuda Select disanjung mantan pelatih Timnas Indonesia.

indonesia | 13:23 WIB

Anak asuh Shin Tae-yong di Timnas Indonesia U-20 dilepas oleh klubnya di Eropa

indonesia | 09:07 WIB

Thomas Doll menilai ada sejumlah pemain Indonesia yang layak bermain di Liga Jerman

indonesia | 08:17 WIB

Bima Sakti tidak baper usai disindir netizen dengan sebutan pelatih tarkam.

indonesia | 20:45 WIB
Tampilkan lebih banyak