Gol.bolatimes.com - Pelatih Irak U-20, Emad Mohammed Ridha, memuji langkah Shin Tae-yong yang menggelar pemusatan latihan (TC) Timnas Indonesia U-20 untuk persiapan Piala Asia U-20 2023.
Seperti diketahui, Irak-U-20 akan menjalani laga perdana di Piala Asia U-20 2023 melawan Timnas Indonesia U-20.
Jelang duel tersebut, Emad Mohammed sudah menganalisa lawannya termasuk Timnas Indonesia U-20.
Emad terkesan dengan langkah Shin Tae-yong yang menggelar TC Timnas Indonesia U-20. Ia menilai kalau pelatih asal Korea Selatan tersebut tak mau main-main di ajang bergengsi se-Asia ini.
“Kami memiliki informasi lengkap tentang tim yang akan kami hadapi di Tashkent, kami akan melawan Indonesia, tim yang telah mempersiapkan diri dengan sempurna untuk Piala Asia,” kata Emad dilansir Koora.
Pujian dari pelatih Irak U-20 ini berbanding terbalik dengan Thomas Doll. pelatih asal Persija Jakarta ini justru tidak setuju dengan adanya TC jangka panjang Timnas Indonesia ini.
Baca Juga: Lionel Messi Sabet FIFA The Best 2022, Shin Tae-yong Pilih Kevin de Bruyne
Meski begitu, Thomas Doll tetap memberikan kemudahan untuk Shin Tae-yong dalam TC Timnas Indonesia U-20 dengan perjanjian.
Salah satunya ketika Persija Jakarta akan bermain di BRI Liga 1. Shin Tae-yong wajib melepas pemain milik Persija Jakarta H-1 pertandingan.
Baca Juga: Polesan Pelatih Malaysia Bikin Saddil Ramdani Makin Gacor, Dilatih Shin Tae-yong Kok Melempem?