Tak Muluk-muluk, Erick Thohir Ungkap Target untuk Timnas Indonesia U-20 di Piala Dunia U-20 2023

Erick Thohir tidak memberikan target yang muluk-muluk untuk Timnas Indonesia U-20 di Piala Dunia U-20 2023

Irwan Febri Rialdi | BolaTimes.com
Rabu, 01 Maret 2023 | 08:48 WIB
Ketum PSSI periode 2023-2027, Erick Thohir. (Dok. PSSI)

Ketum PSSI periode 2023-2027, Erick Thohir. (Dok. PSSI)

Gol.bolatimes.com - Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, tak muluk-muluk soal target Timnas Indonesia U-20 di ajang Piala Dunia U-20 2023. Ia hanya ingin tim Merah Putih lolos fase grup.

Piala Dunia U-20 2023 akan berlangsung di Indonesia pada Mei hingga Juni mendatang. Namun, belum diketahui siapa lawan tim Merah Putih karena drawing baru akan digelar pada 31 Maret mendatang.

Erick sadar Piala Dunia U-20 bukan turnamen kaleng-kaleng. Butuh persiapan yang bagus supaya Garuda Nusantara mampu bersaing dengan tim-tim lain.

"Persiapan kita akan persiapkan sebaik-baiknya, saya berharap target yang utama hari ini kita lolos grup dulu, itu tujuannya," kata Erick Thohir di SCTV Tower, Jakarta, Selasa (28/2/2023).

Saat ini Timnas Indonesia U-20 sedang berjuang di Piala Asia U-20 2023 pada 1-18 Maret mendatang. Tim asuhan Shin Tae-yong berada di Grup A bersama tuan rumah Uzbekistan, Suriah, dan Irak.

Setelah gelaran Piala Asia U-20, Erick akan mengirim Muhammad Ferarri dan kawan-kawan ke sebuah negara untuk menggelar training camp (TC) jangka panjang. Pemusatan latihan ini buat Piala Dunia U-20 2023.

Namun, masih dirahasiakan negaranya. Erick menjelaskan PSSI akan berusaha membuat Timnas Indonesia U-20 bersaing di Piala Dunia U-20 2023.

"Ini (Timnas Indonesia U-20) perlu persiapan fokus mental latihan yang prima," pungkas lelaki yang juga menteri BUMN tersebut.

(Antara)

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Dua pemain naturalisasi Timnas Indonesia punya jalan berbeda.

indonesia | 14:20 WIB

Inilah hasil drawing babak pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

indonesia | 13:59 WIB

Ian Maatsen bawa Chelsea menang telak.

indonesia | 11:13 WIB

Penyerang Timnas Putri Indonesia U-19 ingin skuadnya lakukan ini.

indonesia | 15:06 WIB

Striker jebolan Garuda Select disanjung mantan pelatih Timnas Indonesia.

indonesia | 13:23 WIB

Anak asuh Shin Tae-yong di Timnas Indonesia U-20 dilepas oleh klubnya di Eropa

indonesia | 09:07 WIB

Thomas Doll menilai ada sejumlah pemain Indonesia yang layak bermain di Liga Jerman

indonesia | 08:17 WIB

Bima Sakti tidak baper usai disindir netizen dengan sebutan pelatih tarkam.

indonesia | 20:45 WIB
Tampilkan lebih banyak