Persija vs Persib Ditunda, Luis Milla Kecewa Berat: Kurang Fair!

Luis Milla mengaku kecewa berat dengan penundaan laga Persija vs Persib

Galih Prasetyo | BolaTimes.com
Kamis, 02 Maret 2023 | 20:41 WIB
Pelatih tim Liga 1 Indonesia Persib Luis Milla. (HO/Persib.co.id)

Pelatih tim Liga 1 Indonesia Persib Luis Milla. (HO/Persib.co.id)

Gol.bolatimes.com - Luis Milla mengaku kecewa dengan penundaan pertandingan lanjutan BRI Liga 1 2022-2023 antara Persija vs Persib.

Laga Persija vs Persib sedianya akan berlangsung pada Sabtu 4 Maret 2023. Namun disebabkan adanya tak mendapat izin keamanan untuk gelar laga di Stadion Patrio Bekasi, laga pun diundur.

Selain itu, Persija juga tidak bisa menggunakan Stadion Utama Gelora Bung Karno disebabkan adanya konser girlband Korea, Blackpink.

Baca Juga: Teja Paku Alam Dapat Kartu Merah Akibat Aksi 'Petik Mangga', Luis Milla Angkat Bicara

kecewa lantaran informasi penundaan pertandingan tersebut datang dengan cukup mendadak, yakni hanya kurang tiga hari menjelang laga.

“Menurut saya ini kurang fair. Seharusnya tetap melanjutkan pertandingan di kompetisi sesuai jadwal sebelumnya. Kami tidak mengerti,” ucap Milla seperti dikutip dari laman resmi klub.

Namun Milla, enggan terlalu berspekulasi tentang penundaan laga tersebut. Ia lebih memilih tetap fokus untuk menjalankan program latihan yang sudah dirancang sebelumnya.

Baca Juga: Curhat Luis Milla ke Media Spanyol, Nama Persib Bandung Disebut-sebut

“Ya, kita semua tahu Persija kurang beruntung karena harus kehilangan beberapa pemain menjelang pertandingan melawan kami di jadwal yang semula. Tapi, kami akan tetap berlatih dan konsentrasi untuk pertandingan selanjutnya melawan Persik (Kediri),” jelasnya.

Sebelumnya, berdasarkan surat PT Liga Indonesia Baru (LIB) tertanggal 1 Maret 2023.

“PT Liga Indonesia Baru (LIB) menyampaikan status pertandingan kompetisi BRI Liga 1-2022/2023 NP. 249 antara Persija Jakarta vs Persib Bandung yang sedianya dilaksanakan pada tanggal 4 Maret 2023 pukul 15.00 WIB ditunda dan akan dijadwalkan kembali,” tulis surat LIB bertanda tangan Irjen Pol. (P). Drs. Sudjarno selaku Direktur Operasional LIB.

Baca Juga: Dipecundangi Barito Putera, Luis Milla: Fokus Kami Sekarang ke Persija!

“Sebagai informasi, terhadap jadwal pertandingan yang baru akan disampaikan oleh LIB selanjutnya melalui surat terpisah,” tulis lanjutan surat tersebut.

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Dua pemain naturalisasi Timnas Indonesia punya jalan berbeda.

indonesia | 14:20 WIB

Inilah hasil drawing babak pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

indonesia | 13:59 WIB

Ian Maatsen bawa Chelsea menang telak.

indonesia | 11:13 WIB

Penyerang Timnas Putri Indonesia U-19 ingin skuadnya lakukan ini.

indonesia | 15:06 WIB

Striker jebolan Garuda Select disanjung mantan pelatih Timnas Indonesia.

indonesia | 13:23 WIB

Anak asuh Shin Tae-yong di Timnas Indonesia U-20 dilepas oleh klubnya di Eropa

indonesia | 09:07 WIB

Thomas Doll menilai ada sejumlah pemain Indonesia yang layak bermain di Liga Jerman

indonesia | 08:17 WIB

Bima Sakti tidak baper usai disindir netizen dengan sebutan pelatih tarkam.

indonesia | 20:45 WIB
Tampilkan lebih banyak