Link Live Streaming Madura United vs Borneo FC di BRI Liga 1, Kick Off 15.00 WIB

Laga Madura United vs Borneo FC akan digelar di Stadion Gelora Madura Ratu Pamelingan.

Rauhanda Riyantama | BolaTimes.com
Jum'at, 03 Maret 2023 | 10:30 WIB
Lulinha cetak gol kemenangan Madura United atas PSM Makassar dengan skor 1-0. (Instagram/liga1match)

Lulinha cetak gol kemenangan Madura United atas PSM Makassar dengan skor 1-0. (Instagram/liga1match)

Gol.bolatimes.com - Link live streaming Madura United vs Borneo FC pada pekan ke-28 BRI Liga 1 2022. Laga ini akan tersaji di Stadion Gelora Madura Ratu Pamelingan, Pamekasan, Madura, Jumat (03/03/2023) pukul 15.00 WIB.

Pertandingan Madura United vs Borneo FC diprediksi akan berlangsung sengit mengingat kedua tim saat ini hanya terpaut satu poin di klasemen.

Madura United saat ini menempati posisi lima klasemen sementara BRI Liga 1 dengan koleksi 42 poin. Sementara Borneo FC berada di bawahnya dengan 41 poin.

Baca Juga: Langganan Duel El Clasico, Sergio Busquets Lewati Rekor Lionel Messi

Di putaran pertama BRI Liga 1 musim ini, Borneo FC mengalahkan Madura United. Dalam laga yang digelar di Stadion Segiri, Samarinda, Pesut Etam menang telak 3-0.

Namun kali ini Borneo FC sepertinya tidak akan mudah meraup poin penuh di markas Madura United, menyusul performa mereka yang inkonsisten.

Dari lima pertandingan terakhirnya, Borneo FC hanya membukukan satu kemenangan, dua kali imbang dan dua kali tumbang. Salah satu kekalahan tersebut terjadi di pekan ke-27, di mana mereka dihajar Bhayangkara FC 3-1.

Baca Juga: Timnas Indonesia Asuhan Indra Sjafri Dicuekin Lagi, Singapura dan Malaysia Ikut Turnamen Mini Persiapan SEA Games 2023

Soal performa, Madura United juga belum konsisten di mana mereka menelan dua kekalahan, dua imbang dan satu kali menang.

Tapi paling tidak, pekan lalu tim besutan Fabio Lefundes berhasil mengantongi poin usai menahan imbang Persija Jakarta 1-1 di Pamekasan.

Link live streaming Madura United vs Borneo FC klik tautan berikut ini.

Baca Juga: Ketum PSSI Erick Thohir Akui Sepak Bola Indonesia Tidak Menyenangkan

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Dua pemain naturalisasi Timnas Indonesia punya jalan berbeda.

indonesia | 14:20 WIB

Inilah hasil drawing babak pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

indonesia | 13:59 WIB

Ian Maatsen bawa Chelsea menang telak.

indonesia | 11:13 WIB

Penyerang Timnas Putri Indonesia U-19 ingin skuadnya lakukan ini.

indonesia | 15:06 WIB

Striker jebolan Garuda Select disanjung mantan pelatih Timnas Indonesia.

indonesia | 13:23 WIB

Anak asuh Shin Tae-yong di Timnas Indonesia U-20 dilepas oleh klubnya di Eropa

indonesia | 09:07 WIB

Thomas Doll menilai ada sejumlah pemain Indonesia yang layak bermain di Liga Jerman

indonesia | 08:17 WIB

Bima Sakti tidak baper usai disindir netizen dengan sebutan pelatih tarkam.

indonesia | 20:45 WIB
Tampilkan lebih banyak