Gol.bolatimes.com - Media Vietnam tak hentinya menyinggung terkait masa depan Shin Tae-yong. Hal itu dilakukan usai timnas Indonesia U-20 alami kekalahan melawan Irak U-20 di laga pertama Piala Asia U-20 2023, Rabu (1/3/2023).
Timnas Indonesia U-20 kalah dengan skor 0-2 atas Irak. Menariknya kekalahan Garuda Nusantara ini menyakitkan karena lawannya hanya bermain dengan 10 pemain usai mendapatkan ganjaran kartu merah.
Sudah unggul pemain, timnas Indonesia U-20 tidak mampu memanfaatkannya. Ronaldo Kwateh dkk gagal mencetak gol, tapi malah kebobolan lagi.
Baca Juga: Full Back dan Gelandang Suriah yang Main di Eropa Jadi Ancaman Nyata Timnas Indonesia U-20
Setelah kekalahan ini, media Vietnam kemudian meyinggung masa depan Shin Tae-yong bersama timnas Indonesia. Disebutkan banyak kabar bahwa pelatih Korea Selatan itu diisukan bakal dipecat PSSI.
"Banyak beredar bahwa kabar pelatih Shin Tae-yong akan dipecat PSSI pasca-kekalahan timnas Indonesia U-20," tulisan laporan The Thao247 dinukil pada Jumat (3/3/2023).
Namun, mereka kemudian mengutip pernyataannya Ketum PSSI baru, Erick Thohir bahwa ia percaya dengan pelatih berusia 52 tahun itu dan isu pemecatannya tidak benar.
"Shin Tae-yong masih terikat kontrak dengan PSSI dan untuk saat ini kami akan fokus ke pekerjaannya. Informasi tentang pelatih pemecatan Shin Tae-yong sama sekali tidak benar," ucap Erick Thohir.
Saat ini timnas Indonesia U-20 sedang berjuang di Piala Asia U-20 2023. Usai kalah dari Irak, Garuda Nusantara bakal menghadapi Suriah pada Sabtu (4/3/2023).
Baca Juga: Kombinasi Apik Staf Pelatih Timnas Indonesia U-22 di SEA Games 2023