Pelatih Uzbekistan Berpotensi Turunkan Skuad Lapis Kedua, Timnas Indonesia U-20 Wajib Manfaatkan Peluang

Jika benar nanti Uzbekistan bakal menurunkan skuad lapis kedua, mampukah Timnas Indonesia bakal memenangkan laga melawan Uzbekistan nanti?

Gagah Radhitya Widiaseno | BolaTimes.com
Senin, 06 Maret 2023 | 11:50 WIB
Pemain Timnas Indonesia U-20 Hokky Caraka (kanan) bersama rekan setimnya melakukan selebrasi seusai berhasil mencetak gol ke gawang Timnas U-20 Suriah di kualifikasi Grup A Piala Asia U-20 di Stadion Lokomotiv, Tashkent, Uzbekistan, Sabtu (4/3/2023). (ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan/nz).

Pemain Timnas Indonesia U-20 Hokky Caraka (kanan) bersama rekan setimnya melakukan selebrasi seusai berhasil mencetak gol ke gawang Timnas U-20 Suriah di kualifikasi Grup A Piala Asia U-20 di Stadion Lokomotiv, Tashkent, Uzbekistan, Sabtu (4/3/2023). (ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan/nz).

Gol.bolatimes.com - Timnas Indonesia U-20 dapat kabar baik. Pelatih Uzbekistan berpotensi menurunkan skuad lapis kedua pada laga pamungkas grup A Piala Asia U-20 2023 melawan Timnas Indonesia U-20.

Seperti diketahui, Timnas Indonesia U-20 dijadwalkan akan menghadapi Uzbekistan di partai final grup A Piala Asia U-20 2023 pada Selasa (7/3/2023).

Uzbekistan yang sudah mengantongi dua kemenangan tentunya hanya membutuhkan hasil imbang saja untuk bisa menjadi pemuncak klasemen grup A.

Baca Juga: Cerita Ze Valente Menyeberang dari PSS ke Persebaya, Kagum dengan Militansi Suporter

Dengan kondisi seperti ini, pelatih Uzbekistan Ravshan Khaydarov berpeluang untuk menurunkan pemain lapis kedua untuk menghindari kelelahan.

Apalagi salah satu pemain inti Uzbekistan harus absen di laga melawan Timnas Indonesia U-20 lantaran mendapatkan kartu merah, Shakhzodbek Rahmatullayev.

Ia pun merasa anak asuhnya mudaj terpancing emosi sehingga bisa merugikan tim di tengah laga.

Baca Juga: Momen Asnawi Mangkualam Dapat Kartu Merah saat Bela Jeonnam Dragons, Gara-gara VAR

Pelatih Uzbekistan U-20 Ravshan Khaydarov (Instagram)
Pelatih Uzbekistan U-20 Ravshan Khaydarov (Instagram)

"Laga ini (vs Irak) sangat penting bagi kami, itulah mengapa kami bermain dengan sangat emosional," ucap Khaydarov di laman resmi AFC.

"Setelah pertandingan saya akan melihat momen kartu merah itu lagi dan berbicara kepada pemain. Kami melakukan beberapa kesalahan, tapi itu sudah terjadi," tandasnya.

Dengan kondisi seperti ini, Ravshan Khaydarov menilai kalau lawan Indonesia bisa saja menurunkan pemain lapis dua.

Baca Juga: Jordi Amat Sah Jadi WNI, Espanyol Cari Peluang Cuan di Indonesia: Singgung Arthur Irawan

Jika benar Uzbekistan bakal menurunkan skuad lapis dua, Timnas Indonesia wajib memanfaatkan peluang ini.

Skuad asuhan Shin Tae-yong membutuhkan kemenangan untuk bisa lolos k babak berikutnya.

Saat ini, skuad Garuda Nusantara berada di peringkat ketiga dengan tiga poin. Irak pun berada di posisi kedua dengan raihan poin yang sama.

Mampukah Timnas Indonesia bakal memenangkan laga melawan Uzbekistan nanti?

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Dua pemain naturalisasi Timnas Indonesia punya jalan berbeda.

indonesia | 14:20 WIB

Inilah hasil drawing babak pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

indonesia | 13:59 WIB

Ian Maatsen bawa Chelsea menang telak.

indonesia | 11:13 WIB

Penyerang Timnas Putri Indonesia U-19 ingin skuadnya lakukan ini.

indonesia | 15:06 WIB

Striker jebolan Garuda Select disanjung mantan pelatih Timnas Indonesia.

indonesia | 13:23 WIB

Anak asuh Shin Tae-yong di Timnas Indonesia U-20 dilepas oleh klubnya di Eropa

indonesia | 09:07 WIB

Thomas Doll menilai ada sejumlah pemain Indonesia yang layak bermain di Liga Jerman

indonesia | 08:17 WIB

Bima Sakti tidak baper usai disindir netizen dengan sebutan pelatih tarkam.

indonesia | 20:45 WIB
Tampilkan lebih banyak