Timnas Indonesia U-20 Dijanjikan Bonus Besar Jika Bisa Tumbangkan Uzbekistan

Bonus besar menanti pemain timnas jika kalahkan Uzbekistan.

Arif Budi Setyanto | BolaTimes.com
Selasa, 07 Maret 2023 | 08:40 WIB
Pemain Timnas Indonesia U-20 Hokky Caraka (kanan) bersama rekan setimnya melakukan selebrasi seusai berhasil mencetak gol ke gawang Timnas U-20 Suriah di kualifikasi Grup A Piala Asia U-20 di Stadion Lokomotiv, Tashkent, Uzbekistan, Sabtu (4/3/2023). (ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan/nz).

Pemain Timnas Indonesia U-20 Hokky Caraka (kanan) bersama rekan setimnya melakukan selebrasi seusai berhasil mencetak gol ke gawang Timnas U-20 Suriah di kualifikasi Grup A Piala Asia U-20 di Stadion Lokomotiv, Tashkent, Uzbekistan, Sabtu (4/3/2023). (ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan/nz).

Gol.bolatimes.com - Manajer timnas Indonesia U-20, Sumardji mengatakan bahwa pemain tidak perlu khawatir soal bonus. Ia mengatakan sudah menyiapkan bonus itu jika Ronado Kwateh dkk bisa menang lawan Uzbekistan.

Jelang menghadapi Uzbekistan, Sumardji menyampaikan motivas terhadap pemain di sesi latihan. Dengan menggebu-gebut, ia memompa semangat skuad Garuda Nusantara.

"Tadi aya dengar coach sudah menyampaikan intinya jangan pernah kita gentar, jangan pernah kita merasa kecil melawan Uzbekistan. Kalian harus tahu yang bisa mengalahkan diri kita, yang bisa mengalahkan kita itu kita sendiri. Kalau lawan kita dianggap paling atas, kita harus memposisikan diri lebih kuat dari lawan itu, sehingga kita punya kemauan, kita punya keinginan yang kuat untuk bisa mengalahkan siapapun lawan kita," ucap Sumardji dikutip dari YouTube PSSI.

Baca Juga: Kemampuan Timnas Indonesia U-20 Baru 50 Persen, Shin Tae-yong Minta Pemain Maksimalkan Sisanya Lawan Uzbekistan

"Kuncinya adalah bagaimana mental kalian mempersiapkan sebaik-baiknya menghadapi pertandingan berikutnya. Saya yakin dan percaya kepada kalian semua, kita satu ikatan tim ini sama-sama berjuang, bekerja keras, mewujudkan impian, keinginan, cita-cita, dan mewujudkan kemenangan," tegasnya.

Maka dari itu, ia berharap Hokky Caraka cs tidak kendor. Sumardji berharap pemain punya semangat juang seperti menang atas Suriah.

Tidak hanya itu, manajer timnas Indonesia U-20 juga menjanjikan bonus. Namun, ia tidak menyebutkan nominal.

Baca Juga: Potret Pemain Timnas Indonesia Salat Jumat di Uzbekistan, Kunci Sukses Kalahkan Suriah?

"Soal bonus tidak perlu saya sampaikan di sini. Tapi jangan khawatir saya sudah sepakat dengan pak Endri (manajer) dengan catatan kita harus menang. Lebih dari itu tidak ada masalah, saya persiapkan yang penting harus menang," imbuhnya.

Adapun Uzbekistan sendiri kini memuncaki klasemen sementara usai menang dari Suriah dan Irak. Sedangkan timnas Indonesia berada di urutan ketiga dengan raihan tiga poin.

Oleh sebab itu, anak asuh Shin Tae-yong wajib menang dari Uzbekistan jika ingin lolos dari fase grup. Laga ini sendiri bakal digelar pada Selasa (7/3/2023) malam WIB.

Baca Juga: CEK FAKTA: Erick Thohir Beri Bonus Rp750 Juta Timnas Indonesia jika Kalahkan Uzbekistan di Piala Asia U-20, Benarkah?

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Dua pemain naturalisasi Timnas Indonesia punya jalan berbeda.

indonesia | 14:20 WIB

Inilah hasil drawing babak pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

indonesia | 13:59 WIB

Ian Maatsen bawa Chelsea menang telak.

indonesia | 11:13 WIB

Penyerang Timnas Putri Indonesia U-19 ingin skuadnya lakukan ini.

indonesia | 15:06 WIB

Striker jebolan Garuda Select disanjung mantan pelatih Timnas Indonesia.

indonesia | 13:23 WIB

Anak asuh Shin Tae-yong di Timnas Indonesia U-20 dilepas oleh klubnya di Eropa

indonesia | 09:07 WIB

Thomas Doll menilai ada sejumlah pemain Indonesia yang layak bermain di Liga Jerman

indonesia | 08:17 WIB

Bima Sakti tidak baper usai disindir netizen dengan sebutan pelatih tarkam.

indonesia | 20:45 WIB
Tampilkan lebih banyak