Jadwal Perempat Final Piala Asia U-20 2023 Hari Ini: Perebutan Dua Tiket Terakhir Piala Dunia U-20

Ada laga Korea Selatan vs China dan Jepang vs Yordania.

Husna Rahmayunita | BolaTimes.com
Minggu, 12 Maret 2023 | 11:45 WIB
Korea Selatan U-20 pesta gol lawan Oman U-20 di Piala Asia U-20 2023. (Twitter/@afcasiancup)

Korea Selatan U-20 pesta gol lawan Oman U-20 di Piala Asia U-20 2023. (Twitter/@afcasiancup)

Gol.bolatimes.com - Jadwal perempat final Piala Asia U-20 2023 hari ini, Minggu (12/3/2023). Ada dua laga, Korea Selatan vs China, Jepang vs Yordania.

Ini merupakan pertandingan untuk memperebutkan dua tiket terakhir Piala Dunia U-20 2023. Keempat tim akan bersaing demi bisa tampil di ajang bergengsi tersebut.

Pertandingan Korea Selatan U-20 versus China digelar di Stadion JAR, Taskhent, Uzbekistan, Minggu pukul 17.00 WIB.

Baca Juga: Hasil dan Klasemen Liga Spanyol usai Real Madrid Libas Espanyol 3-2, Pepet Barcelona

Timnas Korea Selatan melaju ke perempat final dengan status sebagai juara grup C. Tim dari Negeri Gingseng akan menghadapi China yang merupakan runner up grup D.

Kedua tim bakal adu kekuatan demi bisa tampil di Piala Dunia U-20 2023 yang akan digelar di Indonesia pada Mei mendatang.

Di laga lain, ada pertandingan Jepang versus Yordania. Duel tersebut berlangsung di Stadion Lokomotiv, Tashkent, Minggu sore.

Baca Juga: Hasil Liga Inggris Semalam: Liverpool Kalah, Chelsea Hajar Leicester City 3-1

Jepang merupakan juara grup D. Pasukan Koichi Togashi tampil perkasa di fase grup setelah menyapu bersih kemenangan dari tiga laga.

Di babak perempat final, Jepang bakal menghadapi Yordania yang berstatu sebagai runner yup grup C. Duel diprediksi berlangsung sengit.

Berikut jadwal perempat final Piala Asia U-20 2023 hari ini, Minggu (12/3/2023):

Baca Juga: Legenda Liverpool Robbie Fowler Datang ke Indonesia, Bertemu Shin Tae-yong?

17.00 WIB, Korea Selatan vs China (Stadion JAR)

17.00 WIB, Jepang vs Yordania (Stadion Lokomotiv)

Baca Juga: Klasemen BRI Liga 1 2022/2023: PSM Makassar Masih di Pucuk, PSS Sleman Nelangsa usai Kalah 7 Laga Beruntun

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Dua pemain naturalisasi Timnas Indonesia punya jalan berbeda.

indonesia | 14:20 WIB

Inilah hasil drawing babak pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

indonesia | 13:59 WIB

Ian Maatsen bawa Chelsea menang telak.

indonesia | 11:13 WIB

Penyerang Timnas Putri Indonesia U-19 ingin skuadnya lakukan ini.

indonesia | 15:06 WIB

Striker jebolan Garuda Select disanjung mantan pelatih Timnas Indonesia.

indonesia | 13:23 WIB

Anak asuh Shin Tae-yong di Timnas Indonesia U-20 dilepas oleh klubnya di Eropa

indonesia | 09:07 WIB

Thomas Doll menilai ada sejumlah pemain Indonesia yang layak bermain di Liga Jerman

indonesia | 08:17 WIB

Bima Sakti tidak baper usai disindir netizen dengan sebutan pelatih tarkam.

indonesia | 20:45 WIB
Tampilkan lebih banyak