Gol.bolatimes.com - Mantan pemain Timnas Indonesia U-16 Rafly Selang merasa bahagia sekaligus bangga bisa menjadi bagian Garuda Select.
Rafly Selang merupakan pemain Garuda Select jilid 4 dan 5. Ia menjadi pemain langganan yang sering dipasang sebagai line up Garuda Select 5.
Berposisi sebagai gelandang serang, Rafly Selang kerap jadi andalan pelatih Des Walker dan Dennis Wise di lini depan.
Baca Juga: Mundur dari Jabatan Menpora, Zainudin Amali Ungkap Pesan Jokowi
Salah satu performa terbaiknya ketika berhasil menjebol gawang Inter Milan saat tur Italia U-17 pada Januari 2023 lalu.
"Pertama kali saya dapat panggilan mengikuti Garuda Select, saya merasa senang dan bangga. Keluarga saya juga bangga. Impian saya untuk berkembang di luar negeri," ujarnya dikutip dari akun @programgarudaselect.
Pemain asal Ternate itu mengaku mendapat banyak pelajaran dan pengalaman berharga setelah dua musim bergabung dengan Garuda Select.
Baca Juga: Kenya Tetap Klaim Bakal Lawan Burundi FIFA Matchday, Bagimana Nasib Timnas Indonesia?
"Pelatih-pelatih di Garuda Select membantu saya untuk berkembang lagi secara posisi, pengambilan keputusan, uji mental, percaya diri, biar ke depannya lebih bagus," imbuhnya.
Lebih lanjut, pemain berusia 18 tahun itu mengaku ingin membela Timnas Indonesia, mengikuti jejak pendahulunya di Garuda Select, seperti Resa Aditnya yang dipanggil ke Timnas U-20 oleh Shin Tae-yong.
"Melihat teman-teman seumur saya (membela timas), sangat termotivasi seperti alumni-alumi Garuda Select tahun lalu," katanya.
Baca Juga: Cek Kesiapan Stadion GBT untuk Piala Dunia U-20 2023, Erick Thohir Beri Catatan Ini
"Tahun lalu saya pernah main bareng sama Resa di Garuda Select dan sekarang, dia sudah bermain di Timnas Indonesia, membela negara,"
"Jadi ya jika Resa bisa, kenapa saya enggak," bebernya.
Baca Juga: Sebulan Lebih Tinggalkan Indonesia, Marselino Ferdinan Lega Temukan 'Harta Karun' di Belgia