Resmi! Stefano Lilipaly Dipanggil Timnas Indonesia, Gantikan Egy Maulana Vikri

Stefano Lilipaly resmi dipanggil ke Timnas Indonesia untuk FIFA Matchday.

Galih Prasetyo | BolaTimes.com
Jum'at, 17 Maret 2023 | 13:18 WIB
Selebrasi Stefano Lilipaly usai mencetak gol ke gawang PSIS Semarang. (Dok. Borneo FC)

Selebrasi Stefano Lilipaly usai mencetak gol ke gawang PSIS Semarang. (Dok. Borneo FC)

Gol.bolatimes.com - Stefano Lilipaly resmi dipanggil ke Timnas Indonesia untuk melakoni FIFA Matchday melawna Burundi pada 25 dan 28 Maret 2023 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi.

Kabar pemanggilana Stefano Lilipaly disampaikan pihak PSSI lewat akun Twitter resmi mereka, Jumat 17 Maret 2023.

Pada informasi yang disampaikan pihak PSSI, pemain Borneo FC itu dipanggil untuk menggantikan posisi Egy Maulana Vikri yang masih mengalami cedera.

Baca Juga: 3 Alasan yang Membuat Stefano Lilipaly Layak Dipanggil Shin Tae-yong untuk FIFA Matchday

"Stefano Lilipaly resmi dipanggil Pelatih Shin Tae-yong untuk mengikuti pemusatan latihan sebelum laga FIFA Match Day melawan Burundi. Ia menggantikan Egy Maulana Vikri yang masih dalam masa pemulihan dari cedera," tulis unggahan akun resmi PSSI.

Sebelumnya, publik sempat gaduh setelah pelatih Timnas Indonesia mengumumkan 28 pemain yang dipanggil untuk FIFA Matchday.

Dari 28 pemain itu sejumlah nama disorot publik karena dianggap untuk saat ini belum layak untuk membela Timnas Indonesia, salah satunya ialah Egy Maulana Vikri.

Baca Juga: Misteri Postingan Stefano Lilipaly, Kecewa Tak Dipanggil Timnas Indonesia Lawan Burundi?

Sejumlah netizen juga membandingkan performa Witan dan Egy dengan Stefano Lilipaly. Menurut mereka, Lilipaly lebih layak untuk dipanggil Shin Tae-yong untuk menghadapi Burundi.

Dari 28 laga bersama Borneo, Lilipaly mampu mengoleksi 6 gol serta 9 assist.

"Knp yg underperform n cedera tetap di panggil spti egy, witan, nadeo, fachruddin n kambuaya?,,, kn msh ada lino, lilypali, teja ato kiper psm," tanya salah satu warganet di unggahan akun PSSI.

Baca Juga: Stefano Lilipaly Soal Wacana Aturan Baru, Dianggap Orang Indonesia Kalau saat Main di Timnas Doang

Sementara itu, dari 28 pemain yang dipanggil timnas Indonesia untuk melawan Burundi, sejumlah pemain-pemain yang berkiprah di luar negeri dipanggil seperti Asnawi Mangkualam (Jeongnam Dragons), Pratama Arhan (Tokyo Verdy), Jordi Amat (Johor Darul Ta'zim), Shayne Pattynama (Viking FK), dan Saddil Ramdani (Sabah FC).

Berita Rekomendasi
Berita Terkait
TERKINI

Dua pemain naturalisasi Timnas Indonesia punya jalan berbeda.

indonesia | 14:20 WIB

Inilah hasil drawing babak pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

indonesia | 13:59 WIB

Ian Maatsen bawa Chelsea menang telak.

indonesia | 11:13 WIB

Penyerang Timnas Putri Indonesia U-19 ingin skuadnya lakukan ini.

indonesia | 15:06 WIB

Striker jebolan Garuda Select disanjung mantan pelatih Timnas Indonesia.

indonesia | 13:23 WIB

Anak asuh Shin Tae-yong di Timnas Indonesia U-20 dilepas oleh klubnya di Eropa

indonesia | 09:07 WIB

Thomas Doll menilai ada sejumlah pemain Indonesia yang layak bermain di Liga Jerman

indonesia | 08:17 WIB

Bima Sakti tidak baper usai disindir netizen dengan sebutan pelatih tarkam.

indonesia | 20:45 WIB
Tampilkan lebih banyak