Gol.bolatimes.com - Pemain keturunan Justin Hubner mendapatkan dua panggilan di waktu bersamaan, yakni dari timnas Indonesia U-20 serta tim muda Belanda.
Justin Hubner mendapatkan panggilan dari Shin Tae-yong untuk pemusatan latihan (TC) jelang Piala Dunia U-20 2023. Namanya masuk dalam daftar 29 pemain.
Selain Hubner, dua pemain keturunan lainnya Ivar Jenner dan Rafael Struick juga dipanggil. Ketiganya juga dijadwalkan akan berjumpa DPR demi proses naturalisasi.
Baca Juga: Dipanggil Shin Tae-yong ke Timnas Indonesia, Stefano Lilipaly Diingatkan Netizen untuk Tampil Gacor
Menariknya Justin Hubner tidak hanya dipanggil oleh timna Indonesia U-20. Nama bek berusia 19 tahun ini juga masuk dalam daftar Belanda U-20.
Hal tersebut diketahui dari unggahan Instagram @playerswithfuture Sabtu (18/3/2023). Nama Justin Hubner terpampang di skuad Belanda U-20 yang akan menjalani laga uji coba pada 25 Maret.

Tentunya pemanggilan itu membuat bingung, apalah Justin Hubner akan membela timnas Indonesia U-20 atau ia bakal bermain untuk Belanda.
Menarik disaksikan bagaimana pilihan Justin Hubner. Terbaru, Hasani Abdulgani juga mengabarkan bahwa Justin Hubner dijadwalkan akan bertemu dengan DPR untuk sidang naturalisasi.