Gol.bolatimes.com - Skuad Burundi bakal melakoni pertandingan lawan Timnas Indonesia di FIFA Matchday Maret 2023. Berikut daftar nama pemainnya.
Burundi dijadwalkan menghadapi Timnas Indonesia di Stadion Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat pada 25 dan 28 Maret 2023.
Untuk pertandingan ini, Burundi memboyong 25 pemain. Tim Burundi tiba di Bandara Soekarno-Hatta Cengkareng, Selasa (21/3/2023) pukul 18.05 WIB dan disambut oleh perwakilan PSSI.
Baca Juga: Shayne Pattynama Punya Nasib Berbeda dengan Jordi Amat dan Sandy Walsh soal Perpindahan Federasi
Kedatangan mereka ke Indonesia dipimpin langsung oleh Presiden PSSI-nya Burundi Gen Brig Pol Muyenge Alexa.
Namun hingga Rabu (22/3/2023) masih ada dua pemain yang belum tiba di Indonesia. Mereka adalah Nduwarigara Christophe dan Musore Aaron.
"Mereka yang diharapkan masuk tim kecuali Nduwarigara Christophe dan Musore Aaron sudah tiba (di Indonesua). Dan para asisten pelatih dalam pertempuran itu semuanya telah tiba di negara Indonesia," tulis Federasi Sepak Bola Burundi (FFB) di Twitter.
Baca Juga: Mesut Ozil Umumkan Pensiun di Awal Ramadhan, Ini Curhatan Lengkapnya
Sementara itu bintang Burundi, Saido Berahino termasuk para pemain yang sudah berada di Indonesia. Eks striker Liga Inggris tersebut merupakan kapten tim berjuluk Intamba.
Menariknya, untuk pertandingan lawan Timnas Indonesia besutan Shin Tae-yong, Burundi hanya mengikutsertakan lima bek. Keputusan itu jadi perhatian, lantaran pertandingan akan digelar dua kali dan hanya lima bek yang dibawa.
Berikut daftar pemain Burundi untuk lawan Timnas Indonesia.
Baca Juga: Netizen Minta Yunus Nusi 'Out' dari PSSI Buntut Shayne Pattynama Batal Debut di Timnas Indonesia
Kiper:
Justin Ndikumana
Onesime Rukundo
Baca Juga: Garuda Select Pesta Gol, Netizen Colek Shin Tae-yong: Coba Coach Siapa Tahu ada yang Cocok
Fabien Mutombo
Belakang:
Rachid Harerimana
Abdoul K Nizigiyimana
Marco Weyman
Muhindo Collin
Christophe Nduwarugira.
Tengah:
Ismail Nshimirimana
Abedi Bigirimana
Elvis Kamsoba
Steve Nzigamasabo
Jospin Nshimirimana
Shassir Nahimana
Emmanuel Mvuyekure
Depan:
Saido Berahino
Hussein Shaban
Bienvenue Kanakimana
Aaron Musore
Bonfils Caleb Bimenyimana
Pacifique Niyongabire
Richard Kilongozi.